Banyak Proyek Rehab SMP Negeri di Jombang Tak Rampung, Wakil Rakyat Geram

Pengerjaan proyek rehab gedung SMPN Jombang
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)

Jombang, VIVA – Banyaknya pelaksanaan proyek rehab dan pembangunan ruang kelas baru (RKB) SMP Negeri di Jombang, Jawa Timur yang tak rampung sesuai kontrak membuat wakil rakyat DPRD Jombang geram.

Pekerjaan Rehab SMP Negeri Tak Rampung, Dikbud Jombang Bakal Panggil Kontraktor

Bahkan, dalam waktu dekat, Komisi C DPRD Jombang, akan melakukan pengecekan ke lokasi pembangunan RKB dan rehab gedung di SMP Negeri 6 Jombang.

Anggota Komisi C DPRD Jombang, Mas'ud Zuremi mengatakan, dalam waktu dekat, Komisi C akan turun langsung untuk molor tersebut.

Di Tangan Hayu Dyah, Tanaman Liar Diubah Jadi Makanan Lezat Bergizi

"Kami menerima banyak laporan yang masuk ada sejumlah pekerjaan proyek yang mengalami keterlambatan. Kami akan segera turun," kata Mas'ud, Rabu 6 November 2024.

Selain itu, sambung Mas'ud, Komisi C DPRD Jombang juga akan menggelar rapat internal komisi untuk membahas itu.

Manfaatkan Lahan Kosong, Polisi di Jombang Lakukan Penanaman Jagung

"Kami akan rapat internal komisi untuk mengagendakan kegiatan pemantuan poryek yang ada di Jombang," ujarnya.

Politisi PKB ini berharap dari pengecekan lapangan akan mengurai permasalahan yang ada. Termasuk apa yang jadi kendala dalam pembangunan itu sehingga molor dalam pelaksanaannya.

Halaman Selanjutnya
img_title