Tak Beri Karcis, 9 Jukir Nakal di Kota Batu Terjaring Razia Tim Gabungan

Jukir nakal yang diamankan tim gabungan
Sumber :
  • VIVA Malang (Galih Rakasiwi)

"Saya tidak paham apa informasinya bocor atau bagaimana? Karena jika merujuk pada data, pendapatan retribusi parkir di Alun-alun harusnya bisa mencapai Rp4 miliar dalam setahun, tapi kenyataan di lapangan hanya Rp300 juta setahun. Saya menilai ini bukan bocor lagi, tapi sudah jebol," tuturnya.

Hadapi Potensi Bencana, Relawan Malang Raya Gelar Pelatihan SAR

Intinya secara berkala, pihaknya akan terus menggelar operasi gabungan dan menambah inovasi baru. Salah satunya adalah rencana pengecekan parkir di beberapa titik melalui metode baru.

"Padahal kami (Dishub.red) telah memberikan banyak fasilitas dan kemudahan kepada para jukir, mulai dari perlengkapan kerja hingga peningkatan sistem kerja. Namun, masih banyak jukir yang tidak jujur dalam melaporkan pendapatan mereka," katanya.

Kesejahteraan Pendidik, Salah Satu Komitmen Cak Nur-Mas Heli

Mantan Kabag Umum Pemkot Batu ini menambahkan, untuk memaksimalkan retribusi, Dishub berencana menutup beberapa akses jalan di kawasan ramai seperti Jalan Munif sekitaran Alun-alun dengan hanya membuka satu pintu masuk bagi kendaraan roda dua.

"Itu upaya kami untuk menertibkan parkir manual yang selama ini menjadi masalah. Kami akan melakukan komunikasi dengan pihak terkait sebelum menerapkan e-parkir dengan pembayaran melalui QRIS. Setidaknya bisa menetapkan seperti Pasar Induk Among Tani,” jelasnya.

Kader Solid, Jurus Jitu PKS Menangkan Paslon Guru Bersama Koalisi Sejuk di Kota Batu