Presiden Jokowi Bakal Datang, Kota Malang Bersiap

Apel Gelar Pasukan PAM VVIP Kunjungan Kerja Presiden RI
Sumber :
  • Humas Pemkot Malang

Malang, VIVA – Jajaran Pemerintah Kota Malang, TNI dan Polri melakukan Apel Gelar Pasukan PAM VVIP Kunjungan Kerja Presiden RI yang digelar di Lapangan Rampal, Rabu, 13 Desember 2023. Apel ini dipimpin Komandan Korem 083 Baladhika Jaya, Kolonel Inf Jamaludin yang bertindak selaku inspektur.

Paslon Wali Janji Peremajaan Angkutan Umum di Kota Malang

Dia bersama Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat bersama Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto meninjau kesiapan personil yang akan bertugas dalam pengamanan kunjungan Presiden RI Joko Widodo ke Malang. 

Pasukan gabungan dalam pengamanan ini terdiri dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, maupun Dinas Kesehatan. Tidak hanya personel, peninjauan juga dilakukan untuk mengecek kesiapan sarana pengamanan dan kendaraan, termasuk mobil damkar dan ambulans. 

Ganis Sebut Revitalisasi Angkutan Umum Jadi Solusi atasi Kemacetan Kota Malang

Wahyu memastikan bahwa personel dari Pemkot Malang siap berkolaborasi mengamankan kedatangan Presiden Jokowi

"Pemkot Malang berkolaborasi dengan unsur TNI, POLRI dan unsur pengamanan lainnya tentu siap menyambut dan mengamankan kunjungan kerja Bapak Presiden ke Malang. Kami akan melaksanaan tugas sesuai dengan tanggung jawab masing-masing. Bukan saja dalam menjaga keamanan dan keselamatan Bapak Presiden namun juga kelancaran kegiatan nanti," kata Wahyu. 

Di Islamic Business Forum, Calon Wali Kota Malang Sepakat UMKM Harus Dimudahkan

Presiden Jokowi direncanakan akan mendatangi 3 lokasi di Kota Malang. Pertama adalah SMK Negeri 3 Kota Malang. Tempat Pembuangan Akhir Supit Urang, dan Gudang Bulog di Malang.