Setelah Viral PLN Bakal Geser Tiang Listrik Demi Pejalan Kaki di Kayutangan Heritage

Pejalan kaki kesulitan menyebrang karena terhalang tiang listrik
Sumber :
  • Viva Malang

"Mulai dari Polehan sampai Oro-oro Dowo padam. Sedangkan kami juga lagi siaga Natal dan tahun baru. Kalau berapa jam padamnya, kami punya waktu maksimal 4 jam. Kami merespon baik apa yang disampaikan warganet. Kami terima keluhan dari masyarakat. Nanti kami survey ke lokasi, kalau memang ada atau tidak ada tiang PLN, tetap kami sampaikan," kata Agung.

Survei Terbaru Wali Tertinggi, Unggul 6,8 Persen dari Abadi di Pilwali Kota Malang

Sebelumnya, viral di Media Sosial Twitter karena sebuah foto yang di posting oleh akun @hostiledesign. Foto itu memperlihatkan beberapa tiang listrik berjejer menghalangi jalur zebra cross atau penyebrangan. 

Diketahui lokasinya ada di simpang empat Basuki Rahmat, Kota Malang atau yang populer dengan julukan Kayutangan Heritage. Postingan ini menuai beragam komentar dari netizen Indonesia. 

Soal Klaim Hasil Survei Menangkan Paslon Abadi di Pilwali Kota Malang, LSI Strategi Beri Klarifikasi

"Gak isin ta (apa tidak malu) @PemkotMalang ? Opo mbidek ae dijarno (apa diam saja dibiarkan), mengingat wis kadung (sudah terlanjur) teken kontrak sama provider iku," tulis akun @gemblodax. 

"Sebuah penghargaan internesyenel pada @PemkotMalang Pak Ji @samsutiaji dan @IndiHomeCare serta @TelkomCare juga para internet provider yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu.... SELAMAT," tulis akun @AdriaInsight. 

Saat Para LVRI Berikan Dukungan Pada Paslon WALI di Pilkada Kota Malang