Keren, Universitas Brawijaya Jadi Juara Umum di MTQMN XVII 2023
- Humas UB
"Masing-masing pemenang juara 1 hingga harapan 3 akan mendapatkan sertifikat, tropi dan uang pembinaan," ujar Said Agil.
Sementara itu staff ahli Kemendikbudristek Bidang Manajemen Talenta, Tatang Muttaqin mengatakan MTQMN merupakan salah satu upaya untuk merawat tradisi yang baik. Tidak berhenti untuk mengidentifikasi dan mencari talenta-talenta baru yang akan menjadi penerus di masa depan.
"Hal ini sejalan dengan semangat para ulama untuk tidak berhenti mencari penerus baru yang lebih baik sehingga bisa benar-benar mencapai target talenta nasional," tutur Tatang.
Dalam malam penutupan MTQMN XVII juga dibacakan sejumlah kategori yaitu peserta favorit pada Desain Aplikasi Komputer Al-Qur'an diraih oleh Universitas Tidar, kategori Best Presenter pada Desain Aplikasi Komputer Al-Qur'an jatuh pada Institut Teknologi Bandung, serta Inspiring Young Talent untuk Desain Aplikasi Komputer Al-Qur'an diraih Universitas Syi'ah Kuala, Scientific Young Talent pada Desain Aplikasi Komputer Al-Qur'an diraih Universitas Padjadjaran, kategori Ahsanul Munadrilin untuk Debat Ilmiah Kandungan Qur'an dalam Bahasa Arab diraih Universitas Negeri Jakarta.
Sementara untuk peserta favorit Debat llmiah Kandungan Qur'an dalam Bahasa Inggris diraih oleh Universitas Negeri Gorontalo. Dan untuk Best Speaker Debat Ilmiah Kandungan Qur'an dalam Bahasa Inggris diraih Universitas Udayana.