Terkait Pembangunan Sirkuit BMX, DPRD Bakal Panggil Dindik Kota Batu

Para atlet BMX Kota Batu.
Sumber :
  • VIVA Malang / Galih Rakasiwi

Batu, VIVA – DPRD Kota Batu mendorong Pemkot Batu melalui Dinas Pendidikan Kota Batu serius merealisasikan pembangunan sirkuit BMX untuk mendukung pembinaan atlet sepeda serta mendukung kemajuan sport tourism. 

Resahkan Warga Kota Malang, Polisi Tangkap Seorang Duda Pelaku Eksibisionis

Ketua Komisi C DPRD Kota Batu, Khamim Tohari mengatakan dengan adanya fasilitas yang memadai tentu bisa mendukung pembinaan atlet dengan maksimal dan terarah.

"Pemenuhan fasilitas yang memadai adalah kunci dari pembinaan atlet, salah satunya yaitu sirkuit BMX yang memiliki peran vital untuk menciptakan atlet bersepeda berkualitas dan berprestasi," kata politisi PDI Perjuangan ini, Jumat, 26 April 2024.

Tahap Dua Rampung, Eks Kadinkes Kota Batu dan Satu Rekanan Segera Diadili

Terlebih selama ini para atlet sepeda Kota Batu sudah menunjukkan tekat dan semangatnya untuk terus berprestasi di kancah daerah, nasional, hingga internasional meski minim fasilitas.

"Harusnya itu bisa jadi tolak ukur keseriusan Pemkot Batu. Saya berjanji akan mengawal pembangunan tersebut dan menyampaikan aspirasi para pesepeda kepada Pemkot Batu," ujarnya.

Polisi Tangkap Seorang Pria, Karena Ancam Sebarkan Foto Asusila Siswi SMP di Kota Malang

Selain itu, jika ada sirkuit BMX tentu bisa mendukung sport tourism karena setiap ada gelaran lomba atau kejuaraan banyak pesepeda dari luar daerah yang berbondong-bondong ke Kota Batu.

"Nah mereka tidak mungkin datang langsung lomba. Pasti menginap dahulu mempersiapkan lomba H-1 atau H-2 sampai lomba berlangsung. Dengan begitu tentu mampu memberikan sumbangsih besar pada perekonomian, misal penginapan dan penjualan makanan serta minuman," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
img_title