Saat Kakak-Adik Sabet Medali Emas di Kejurnas Silat Championship Kota Batu

Kakak-Adik Sabet Medali Emas di Kejurnas Silat
Sumber :
  • Viva Malang/Galih Rakasiwi

Batu, VIVA – 2 murid salah satu Sekolah Dasar Islam Terpadu di Singosari, Kabupaten Malang sabet 2 medali emas di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) silat Championship 2 yang diselenggarakan di GOR Gajah Mada, Kota Batu, Jawa Timur, pada Jumat, 13 Oktober 2023 kemarin. 

Setelah TPS 3R Sisir Pemkot Batu Kembali Tambah 1 Incenerator, Terbaru di Dadaprejo

Mereka adalah adalah Mohammad Salman Mika Amrullah juara 1 kategori usia dini dua kategori kelas A putra. Dia juara setelah mengalahkan lawannya dari sekolah SD Muhammadiyah 4 Surabaya di partai final. 

Kemudian Mohammad Aimar Azka Amrullah juara 1 kategori usia dini dua kategori kelas H setelah mengalahkan Pagar Nusa Surabaya Junior di partai final. 

Perusda Jadi Langkah Strategis NH Wujudkan Nawa Bhakti untuk Kota Batu

Mohammad Azmi Amrullah selaku orang tua mengaku, sangat senang dan bangga. Kedua jawara cilik itu merupakan adik dan kakak. 

"Tentu kami selaku orang tua sangat bangga, karena sudah meraih kejuaraan tingkat nasional ini. Apalagi anak-anak kami ini, alhamdulillah bukan yang pertama mendapatkan medali emas di tingkat Kejurnas. Sempat waktu itu main di Bali dan Banyuwangi pernah mendapat medali emas," ujar Azmi.

Para Kiai di Kota Batu Dukung Penuh dan Doakan Paslon NH Menang Pilwali

Azmi menuturkan, tidak ada kata instan dalam meraih prestasi tersebut. 

"Yang paling penting latihan dengan sungguh-sungguh dan konsisten. Jadi sebelum hari ini tanding, anak-anak kami sebulan sebelumnya latihan sangat ekstra sekali. Yang biasanya dalam satu minggu sekali latihan di sekolahnya, ini bisa seminggu empat kali. Sehingga 1 bulan itu sampai 16 kali latihan. Hasil tidak akan mengkhianati proses," ujar Azmi. 

Halaman Selanjutnya
img_title