Indosat Siap Hadapi Lebaran, Jamin Jaringan Stabil Hingga Sedekah Kuota
- VIVA Malang
Malang, VIVA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) memastikan performa jaringan komunikasi pelanggan.lancar selama Lebaran 2025 nanti. Mereka baru saja menggelar Ekspedisi Jaringan Andal menggunakan jalur darat selama dua hari sejak 11 hingga 12 Maret 2025.
Tes jaringan untuk menjawab keraguan para pelanggannya. Ekspedisi dilakukan di Jawa dan Sumatera. Pertama rute Jakarta–Lampung–Palembang dan kedua rute Jakarta–Jogja–Malang. Hasilnya koneksi internet dinyatakan stabil.
Vikram Sinha, President Director and Chief Executive Officer Indosat menegaskan jika komitmen pelayanan ini diperkuat dengan Unparalleled Network Services Guaranteed. Yaitu jaminan jaringan yang terintegrasi dan dikelola dengan teknologi mutakhir.
Diprediksi, ke depan akan terjadi lonjakan trafik data nasional tertinggi harian mencapai 14,6 persen selama Ramadan dibandingkan rata-rata trafik harian dengan puncaknya terjadi menjelang Idul Fitri. Indosat juga meningkatkan kapasitas jaringan melalui optimalisasi BTS (Base Transceiver Station), MBTS (Mobile Base Transceiver Station).
''Ditambah kami akan melakukan pemantauan trafik secara real-time. Optimalisasi ini juga mencakup 632 titik keramaian (Point of Interest/POI), 68 rute strategis, 29 jalur tol, 30 jalur non-tol, dan 9 jalur kereta api. Kami juga akan menyiagakan command center di gedung kantor Kayoon, Surabaya dan Malang,'' kata Vikram.
Sementara itu lewat produknya IM3 dan Tri. Mereka terus menghadirkan marvellous experience bagi seluruh pelanggan, termasuk pada bulan Ramadan 2025. IM3 meluncurkan kampanye 'Simpelnya IM3, Temukan Makna untuk Bersama'. Sedangkan Tri menghadirkan program #MudahnyaKebaikan dengan Sedekah Kuota.
'Simpelnya IM3, Temukan Makna untuk Bersama' yang memudahkan pelanggan untuk tetap terhubung dan berbagi makna dengan orang-orang terdekat di tengah kesibukan.
Kemudian, program Sedekah Kuota mengajak pelanggan Tri, yang mayoritas merupakan generasi muda, untuk memperbanyak kebaikan dengan cara yang lebih mudah dan hanya dalam satu klik.
"IM3 berkomitmen menjadi brand yang lebih inklusif dan simpel untuk semua pelanggan. Dengan adanya potensi lonjakan pemakaian, kami juga memastikan pelanggan dapat tetap terhubung dengan jaringan yang kuat, luas, dan stabil yang hingga kini didukung oleh 196 ribu pemancar 4G dan 107 pemancar 5G di seluruh Indonesia. Kami percaya, inisiatif yang kami lakukan dapat mendukung kegiatan silaturahmi, berbagi kebahagiaan, dan menemukan makna di bulan yang penuh berkah ini," ujar EVP Head of Circle Java Officer Indosat Ooredoo Hutchison, Fahd Yudhaneggoro.
Sementara Tri menghadirkan Sedekah Kuota sebagai solusi yang menggabungkan semangat berbagi dengan kebiasaan digital pelanggan selama Ramadan. Dengan cara yang sesuai gaya hidup anak muda di era digital, berbagi kebahagiaan pun menjadi lebih mudah dan praktis.
Program Ramadan Tri menghadirkan program betapa mudahnya Sedekah Kuota bersama Tri. Bahkan lebih mudah dari melakukan aktivitas sehari-hari anak muda seperti membuka selotip toples, memakai eyeliner, atau mengartikan terserah. Cukup isi ulang data minimal Rp25.000, langsung bisa sedekah tanpa memotong kuota paket pelanggan.
“Sedekah Kuota menjadi sebuah program yang lebih dari program Ramadan bagi kami, namun juga ajakan dan merupakan gerakan kolaboratif pelanggan Tri untuk menciptakan dampak nyata bagi generasi muda Indonesia. Kuota yang terkumpul dari pelanggan Tri melalui program ini akan disalurkan dalam bentuk routers dan kuota untuk mendukung pembelajaran digital dan pengembangan digital literasi siswa-siswi di Jawa, Bali, Nusra, hingga area pelosok. Kami percaya, kebaikan yang dilakukan bersama ini dapat membawa perubahan lebih besar bagi masa depan generasi muda,” kata Fahd.