Kreatif, Pria di Jombang Manfaatkan Sayuran Gambas Untuk Raup Cuan Jutaan Rupiah Perbulan

Pembuatan Kerajinan berbahan gambas
Sumber :
  • Elok Apriyanto / Jombang

"Kalau yang ini (alat gosok mandi) itu bisa dari Rp9.500, sedangkan yang alat gosok punggung itu harganya Rp12.500. Tapi kadang harganya bergantung dari banyaknya pemesanan, kalau ambil banyak bisa lebih murah," tutur Hakim. 

Identitas Masih Buram, Polisi Sebar Ciri-ciri Mayat Mr X Korban Mutilasi di Jombang

Dengan memiliki harga jual yang tinggi, kerajinan berbahan dasar tanaman sayur gambas itu, ia mengaku mendapatkan omzet yang cukup lumayan besar setiap bulannya. Lantaran dalam sebulan dia mampu menjual 500 biji, kerajinan tangan berbahan dasar gambas.

"Omzet perbulannya kurang lebih Rp9 juta, kadang bisa lebih dari itu. Tapi kalau di rata-rata selama tiga bulan terakhir ini ya sekitar Rp9 juta. Sebulan bisa jual 400 sampai 500 biji," kata Hakim. 

Jombang Diguncang Kasus Pembunuhan, Kapolres Ajak Warga Aktifkan Siskamling

Ia pun menjelaskan bahwa kerajinan berbahan alami dari tanaman sayur gambas itu, lebih diminati pasar , lantaran dianggap ramah lingkungan.

"Kelebihannya ramah lingkungan, jadi intinya kita kan di situ untuk mengurangi sampah-sampah sekitar," tuturnya.

Polisi Pastikan Potongan Kepala di Jombang Korban Mutilasi

Ia menyebut, permintaan pesanan terus berdatangan, mulai dari lokal Jombang, hingga ke luar Jombang, hingga antar provinsi.

"Yang pesan dari lokal Jombang ada, kalau luar Jombang itu, Mojokerto, Surabaya. Nah kalau ke luar provinsi Jawa Timur, ya ada pesanan dari orang Yogyakarta," kata Hakim. 

Halaman Selanjutnya
img_title