Usai Sertijab, Wahyu - Ali Langsung Cari Cara Kendalikan Inflasi di Bulan Ramadan
- VIVA Malang / Uki Rama
Malang, VIVA – Wali Kota Malang dan Wakil Wali Kota Malang periode 2025-2030 Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin resmi menerima jabatan sebagai pasangan kepala daerah Kota Malang. Sertijab dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak di Gedung DPRD Kota Malang, pada Minggu, 2 Maret 2025.
Wahyu Hidayat mengaku akan langsung bekerja untuk Kota Malang. Pertama dia dan Ali Muthohirin akan bertemu dengan ASN Kota Malang pada Senin, 3 Maret 2025 besok. Dia akan berbicara terkait janji politiknya bersama para ASN.
Kedua dia akan langsung membahas soal pengendalian inflasi. Seperti diketahui sidak jelang ramadan beberapa waktu lalu sejumlah komoditi mengalami kenaikan. Mulai dari cabai, bawang merah dan bawang putih, beras, hingga telur ayam.
"Soal inflasi. Kemarin mas Wawali sudah melakukan sidak. Selasa besok saya akan turun untuk mengatasi inflasi. Setelah itu kita cari langkah-langkah untuk mengatasi inflasi," kata Wahyu.
Wahyu mengatakan, dalam sidak kemarin diketahui ada kendala di ketersediaan pasokan. Untuk itu dia akan kembali sidak pada Selasa, 4 Maret 2025 untuk mengurai persoalan di lapangan.
"Nanti akan kita telusuri terkait kendala ketersediaan akibat pasokan. Kendalanya dimana akan kita cari, Selasa (4 Maret 2025) kita akan turun lagi sidak. Untuk mencari permasalahan nanti kita urai permasalahannya dimana. Mulai dari pasar, penyalur termasuk Pertamina," ujar Wahyu.
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Malang, Amithya Ratnanggani Siraduhita mendesak Pemkot Malang segera mengambil langkah taktis untuk menstabilkan harga.