Tekad Majukan 3 Sektor Unggulan, Alasan Yogi Triatmajaya Terjun ke Dunia Politik

Caleg DPRD Kota Batu Dapil I, Yogi Triatmajaya.
Sumber :
  • Viva Malang/Galih Rakasiwi

Batu, VIVA – Banyaknya dorongan dari teman serta relasinya membuat Yogi Triatmajaya memantapkan diri terjun ke dunia politik dan maju menjadi Caleg DPRD Kota Batu dari Partai Demokrat.

Paslon NH Siap Blusukan ke Kampung, Bangun Kota Batu dari Akar Rumput

Selain dorongan teman, Yogi memiliki mimpi memberikan kontribusi lebih kepada masyarakat, khususnya untuk memajukan dan mengembangkan tiga sektor unggulan yang memiliki potensi luar biasa di Kota Batu yaitu pertanian, pariwisata, dan produk Usaha Kecil Menengah (UKM).

Berbekal pengalamannya sebagai pengusaha, cita-cita Yogi cukup selaras karena saat ini ia juga menjadi Ketua Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Batu.

Sektor Pendidikan Pondasi Tumbuhkan Budaya Anti Korupsi

Yogi percaya, jika dia nantinya terpilih sebagai anggota DPRD Kota Batu, dia tentu dapat memberikan sumbangsih lebih untuk mengarahkan kebijakan Pemkot Batu. Terlebih produk tersebut memiliki segmen pasar yang menjanjikan, banyak daerah yang membutuhkan pasokan sehingga permintaannya cukup stabil.

"Salah satu bentuk perhatiannya yaitu mengarahkan program pemerintah agar bisa memberikan perhatian lebih kepada para pelaku UKM. Baik melalui pelatihan dan membantu pemasaran produk mereka di seluruh Indonesia," ujarnya.

Warga Desa Tulungrejo Kota Batu Tersenyum, 230 Sertifikat PTSL Resmi Dibagikan

Selain itu nanti ia ingin membangun sinergi dengan pelaku ekonomi kreatif agar ke depan bisa mengembangkan pariwisata yang inovatif. Karena, sebagai putra daerah harus bisa ambil bagian berkiprah dalam membangun Kota Batu lebih baik.

Tentu peran legislator sebagai kontrol atau pengawasan serta bisa mengarahkan kebijakan pemerintah sangatlah penting dalam memberikan perhatian untuk membangun Kota Batu lebih baik.

Halaman Selanjutnya
img_title