Pemkot Batu Klaim Silpa APBD 2023 Kota Batu Turun Signifikan

Balai Kota Among Tani.
Sumber :
  • Istimewa

Batu, VIVAPemkot Batu klaim Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SilPA) APBD 2023 Kota Batu turun signifikan sekitar Rp65 miliar dari Silpa tahun 2022 yang mencapai Rp243,3 miliar.

Warga Desa Tulungrejo Kota Batu Tersenyum, 230 Sertifikat PTSL Resmi Dibagikan

Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kota Batu, Eny Rachyuningsih membenarkan hal tersebut. Dengan adanya penurunan Silpa Pemkot Batu bisa bernafas lega.

"Secara rinci penurunan Silpa kurang lebih Rp65 miliar dari tahun sebelumnya yang mencapai Rp253,2 miliar menjadi Rp 188 miliar," kata Eny, Kamis 11 Januari 2024.

Semangat Membara Cak Nur dan Mas Heli Hadapi Debat Ketiga Pilwali Kota Batu

Sementara itu, Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai mengatakan dengan menurunnya Silpa secara signifikan menunjukkan adanya tren positif kinerja Pemkot Batu secara keseluruhan.

"Kami berkomitmen secara terus menerus untuk menekan Silpa dan memaksimalkan program. Karena semakin sedikit angkanya, maka semakin banyak program dan proyek yang berjalan," ujar Aries. 

Bawaslu Kota Batu Petakan 117 TPS Rawan Jelang Pemilu 2024

Sehingga masyarakat bisa merasakan imbas positif, contohnya infrastruktur yang ada bisa lebih layak dan mumpuni. Sebaliknya, jika angka Silpa tinggi, artinya beberapa program yang sudah direncanakan tak bisa berjalan.

"Dari situ, masyarakat juga kena imbas positifnya. Hal itu membuktikan adanya kolaborasi yang efektif dari berbagai stakeholder. Indikasinya bisa dilihat dari angka pertumbuhan ekonomi di Kota Batu yang terus meningkat berdasarkan survei Badan Pusat Statistik (BPS) tembus positif 6,18 persen. Jumlah tersebut jadi yang tertinggi di wilayah Jatim," tuturnya.

Sebelumnya, Silpa pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kota Batu tahun 2022 mencapai Rp253,2 miliar. Jumlah tersebut mengalami peningkatan dibandingkan dengan tahun 2021 sebesar Rp243,3 miliar atau naik sebesar 4,11 persen kala itu.