Galang Dukungan, Ghina Rabbani Kunjungan Door to Door ke Masyarakat Sumberasih Probolinggo

Ghina Rabbani kunjungan ke masyarakat.
Sumber :
  • Mochammad Rois/VIVA Malang

Probolinggo, VIVA - Politisi muda PDI Perjuangan, Ghina Rabbani Wasisto, terus bergerilya menggalang dukungan untuk memenangkan pasangan Capres-Cawapres Ganjar Pranowo - Mahfud MD di Kabupaten Probolinggo pada Pemilu 2024.

Penggemar Modena di Malang Kini Dimanjakan Dengan Inovasi Produk Baru

Ghina Rabbani Wasisto yang merupakan calon legislatif (caleg) untuk pemilihan DPRD Provinsi Jawa Timur pada Pemilu 2024 ini melakukan kunjungan secara door to door ke masyarakat.

Salah satu wilayah yang menjadi sasaran kunjungannya adalah Desa Banjarsari, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, pada Minggu, 31 Desember 2023.

Pawai Budaya Kota Malang, Wahyu Hidayat Diserbu Emak-emak Diajak Selfie

Selain mensosialisasikan visi-misi Ganjar-Mahfud, caleg perempuan berusia 23 tahun ini juga menguatkan basis dukungannya, seperti menggelar pertemuan dengan relawannya.

"Alhamdulillah, akhirnya bisa berjumpa dan berkenalan dengan bapak, ibu serta tokoh masyarakat yang ada di sini. Salam hormat saya dan terima kasih sudah menerima dan memberikan sambutan yang luar biasa," ucapnya.

PDI Perjuangan Kota Batu Resmi Buka Pendaftaran Bacalon Wali Kota dan Wakil

Caleg nomor urut 3 DPRD Provinsi Jawa Timur ini pun mengungkapkan jika kegiatan bertemu dengan relawan dan door to door menyapa masyarakat ini juga dimaksudkan untuk menyerap aspirasi masyarakat Probolinggo.

"Saya hadir di sini untuk silaturahmi dan mendengarkan aspirasi dan memahami permasalahan yang dihadapi masyarakat, sekaligus mensosialisasikan Ganjar-Mahfud sebagai Capres dan Cawapres," ujarnya.