Jelang Pemilu 2024, Polisi di Jombang Gelar Simulasi Sispamkota

Simulasi sistem pengamanan kota di Jombang
Sumber :
  • Elok Apriyanto / Jombang

Jombang, VIVA – Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Jombang siap untuk mengamankan pelaksanaan Pemilu 2024. Kesiapan itu dengan menggelar simulasi sistem pengamanan kota (Sispamkota) di Stadion Merdeka Jalan Kiai Haji Abdurrahman Wahid (Gus Dur) Jombang.

Safari Ramadan, Ketum Golkar Minta Nasehat Pengasuh Ponpes Tebuireng Jombang

Sispamkota Polres Jombang dilakukan sebagai upaya untuk mengantisipasi berbagai potensi konflik dan kerawanan politik yang mungkin timbul.

Selain personel kepolisian dari berbagai kesatuan, termasuk dari TNI, Linmas dan Damkar juga dilibatkan dalam latihan sispamkota tersebut.

Camat Jombang Bantah Beri Izin Pemasangan Tiang FO di Jalan Patimura

Kapolres Jombang, AKBP Eko Bagus Riyadi mengatakan sispamkota digelar dengan melibatkan berbagai elemen, yakni jajaran Polri, TNI, serta unsur kamtibmas lainnya.

"Hal ini merupakan salah satu kesiapan dari Polres Jombang untuk pengamanan Pemilu 2024 di wilayah hukum Kabupaten Jombang," ujar Eko, Senin, 10 Oktober 2023.

Dapat Laporan Warga, Satpol PP Jombang Hentikan Pemasangan Tiang Fiber Optik

Ia mengaku sispamkota juga dilaksanakan untuk meningkatkan kesiapan personel gabungan Polri, TNI serta Pemda selama menjelang, pelaksanaan, hingga sesudah Pemilu 2024.

"Pada sispamkota, diharapkan semua peserta bisa melaksanakan tugasnya sesuai SOP dalam pengamanan dan tindakan kepolisian sebagai upaya pencegahan sampai penegakan hukum," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title