Wali Kota Malang Sutiaji Memberi Pengarahan Peserta Seleksi Jabatan
- Humas Pemkot Malang
Malang – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang menggelar Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama. Kini proses seleksi telah mencapai penilaian tahap akhir, yakni Penilaian Kompetensi Bidang.
Wali Kota Malang, Sutiaji dalam Acara Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, Kamis 11 Agustus 2022.
Sutiaji menyampaikan, sebagai seorang pemangku jabatan pimpinan tinggi harus mampu memimpin dan memotivasi setiap aparatur sipil negara (ASN) pada instansi pemerintah. Hal ini sesuai dengan Undang-Undang Nomor Nomor 5 Tahun 2014.
“Tidak mungkin menjadi seorang pimpinan jika tidak memiliki ‘sesuatu’. Seorang pemegang jabatan pimpinan tinggi tentu harus memiliki kompetensi teknis, kompetensi manajerial, dan kompetensi sosiokultural. Selain itu pimpinan tinggi harus memiliki integritas dan moral,” ujarnya saat menghadiri Pembukaan Penilaian Kompetensi Bidang yang digelar di Savana Hotel and Convention.
Sutiaji juga mendorong para calon pimpinan tinggi untuk memiliki loyalitas pada Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Bhineka Tunggal Ika, dan pemerintahan yang sah. Menurutnya, di tengah situasi dunia yang kian cepat berubah tentu tuntutan dan tantangan akan makin beragam.
“Penting untuk menjaga solidaritas dan kondusivitas. ASN juga dituntut untuk cakap dan adaptif. Yang pada akhirnya untuk mencapai target untuk melayani publik dengan sebaik-baiknya,” kata dia.
Lebih lanjut, pria berkaca mata ini mengingatkan para peserta seleksi untuk nantinya mampu mengedukasi, memfasilitasi, mengolaborasi, dan juga tahu kapan saatnya memberi tekanan.
Sebagai informasi, ada 10 kursi pimpinan jabatan tinggi pratama yang saat ini belum dimiliki pejabat definitif. Adapun lowongan pimpinan tinggi yang tersedia adalah Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah; Kepala Dinas Perpustakaan Umum dan Arsip Daerah; Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian; Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kota Malang; Kepala Dinas Perhubungan; Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kota Malang; Kepala Dinas Tenaga Kerja, Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu; Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Malang; Kepala Dinas Lingkungan Hidup; serta Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang.
Sebelum proses ini, telah dilakukan seleksi administrasi serta penelusuran rekam jejak dan telah diperoleh pelamar yang memenuhi kualifikasi. Adapun peserta yang yang lulus seleksi awal telah diumumkan dalam Keputusan Ketua Panitia Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Pemerintah Kota Malang Nomor: 002/KEP/PANSEL-JPTPMLG/VII/2022 tentang Hasil Seleksi Administrasi dan Penelusuran Rekam Jejak Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Tinggi Pratama Pemerintah Kota Malang.
Setelahnya, para peserta tersebut diharuskan mengikuti penilaian kompetensi manajerial (metode asesmen) dan penilaian kompetensi bidang (penulisan, pemaparan makalah, dan wawancara).