Pesan Wakil Ketua DPRD Jombang Farid Alfarisi di Momen Idul Adha

Wakil Ketua DPRD Jombang Farid Alfarisi.
Sumber :
  • Elok Apriyanto / Jombang

Pria yang akrab di sapa Gus Farid ini, berharap kepeduliannya dengan berbagi nikmat dan kebahagiaan di hari raya kurban tahun ini bisa memberikan manfaat dan membangun kepedulian kepada sesama.

Saat Warga Binaan Lapas Kelas I Malang Bakar Sate Daging Kurban Bersama

"Semoga Allah SWT menerima ibadah kita semua, memberikan kesehatan, kemudahan dalam segala hal serta keberkahan dalam hidup kita. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah," tutur, Gus Farid yang kini menjadi Bacaleg DPRD Provinsi Jatim dari PPP dapil Gresik dan Lamongan. 

Mengenal Sosok Gus Farid 

Idul Adha Asik Dengan Tradisi Santri Nyate di Ponpes Tebuireng Jombang

Farid Alfarisi atau akrab disapa Gus Farid, lahir di Sidoarjo 17 Mei 1981. Gus Farid adalah suami dari Hj Lailatun Ni’mah atau Ning Eli, putri dari Nyai Hj Mundjidah Wahab yang kini menjadi Bupati Jombang. Mundjidah Wahab adalah putri pendiri NU, KH Abdul Wahab Chasbullah.

Farid Alfarisi anak pertama dari tiga bersaudara pasangan H Sahlan dan Hj Fadilah. Sejak menikah hingga sekarang, Gus Farid tinggal di kompleks pesantren Bahrul Ulum Tambakberas, Jombang. Tempat ini merupakan salah satu pondok pesantren tersohor di Jombang. 

Solidaritas untuk Palestina dalam Tradisi Mengarak Kambing Warga Kampung Temenggungan Malang

Di lingkungan pondok pesantren tersebut, ia tinggal bersama istri dan tiga orang putra putrinya, yakni Rajeev, M Rehan dan Halimah. Selain aktivitas keagamaan, ia saat ini menjabat sebagai wakil ketua DPRD Jombang.

Gus Farid mengawali pendidikan di MI Wahid Hasyim Krian lulus 1993. Kemudian melanjutkan ke MTsN Tambakberas dan lulus 1996 lalu berlanjut MAN Tambakberas lulus 1999.

Halaman Selanjutnya
img_title