Dukungan Cak Imin Capres 2024 Kian Menguat

Komunitas Kalijaga deklarasi dukung Cak Imin Capres
Sumber :
  • Istimewa

Malang – Dukungan bagi Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Gus Imin untuk maju sebagai Calon Presiden 2024 terus menguat. Dukungan kali ini datang dari komunitas Kalijaga, Malang. 

Warga Denanyar Doakan Mundjidah - Sumrambah Menang Pilbup Jombang

Komunitas ini mendeklarasikan dukungan untuk Cak Imin di salah satu rumah makan di Kepanjen, Kabupaten Malang, Senin, 5 Juni 2023. Setidaknya, sekitar 100 relawan anggota komunitas Kalijaga mendeklrasikan dukungan ini.

Komunitas ini beranggotakan berbagai latar belakang seperti UMKM, pekerja, akademisi serta penggiat budaya. Deklarasi dilakukan secara simbolis dengan membacakan dukungan serta pernyataan dari Relawan Komunitas Kalijaga Malang terhadap Gus Imin sebagai Capres 2024

Seorang Wanita Diduga Gelapkan Uang Penjualan Sembako Senilai Ratusan Juta

Koordinator Relawan Kalijaga Malang, Muhammad Buswari mengatakan, alasan mereka mendukung Gus Imin karena dianggap figur yang berjiwa besar dan memiliki jiwa kepemimpinan. 

"Indonesia ini negara besar. Jadi, dibutuhkan sosok pemimpin yang berjiwa besar seperti Gus Imin . Saya yakin Indonesia akan menjadi negara maju di bawah kepemimpinannya,” kata Buswari. 

Dukung Program Ketahanan Pangan, Polres Malang Perketat Pengawasan Distribusi Pupuk Subsidi

Buswari menuturkan, bagi mereka Gus Imin adalah panutan dan juga tokoh santri yang punya andil besar memperjuangkan santri dan pesantren. Apalagi, Gus Imin berasal dari kalangan Nahdlatul Ulama. 

"Tentunya kami mendoakan agar beliau menjadi Presiden. Kami juga berupaya untuk memenangkan Gus Imin saat Pilpres 2024 mendatang," ujar Buswari. 

Halaman Selanjutnya
img_title