12 Kali Berturut-turut Kota Malang Predikat Wajar Tanpa Pengecualian

Kota Malang Kembali Raih Opini WTP 12 Kali
Sumber :
  • Humas Pemkot Malang

Malang – Untuk ke 12 kalinya secara berturut-turut Kota Malang diganjar predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2022. Penghargaan diberikan oleh Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Jawa Timur, Karyadi pada acara Penyerahan Serentak LHP atas LKPD se-Jawa Timur, di Sidoarjo, Kamis, 25 Mei 2023 kemarin. 

Live Streaming Indonesia U23 vs Australia U23 di RCTI+ dan Vision+

"Tahun ini sudah mencapai 12 kali berturut-turut, luar biasa. Meski demikian, jangan hanya berhenti pada pencapaian WTP saja. Tapi bagaimana kita menjaga komitmen pemerintah daerah untuk memberikan pertanggung jawaban yang semakin transparan dan akuntabel kepada masyarakat," kata Wali Kota Malang, Sutiaji.

Menurut Sutiaji, keberhasilan mendapat predikat Opini WTP 12 kali ini merupakan prestasi yang tidak gampang diraih. Baginya, ini menjadi wujud komitmen bersama antar seluruh elemen di Pemkot Malang. Karena ada sejumlah indikator yang harus dipenuhi untuk mempertahankan predikat ini. 

Masyarakat Bakal Gugat Pemkot Batu Usai Adanya Sampah Terkubur di Stadion Brantas

Seperti aspek kesesuaian dengan standar akuntansi pemerintahan (SAP), kecukupan pengungkapan (adequate disclosure), kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan, dan efektivitas Sistem Pengendalian Intern (SPI). Predikat WTP sendiri diberikan oleh auditor BPK apabila laporan keuangan entitas yang diperiksa telah menyajikan data secara wajar dan sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum di Indonesia.

"Tentu jangan sampai kendor, justru capaian ini harus menjadi pemicu dan pemacu agar Pemerintah Kota Malang terus mempertahankan predikat tersebut. Dan lebih jauh dari itu bagaimana membangun budaya pengelolaan keuangan yang semakin transparan dan akuntabel," ujar Sutiaji. 

Ajukan Tambahan Disporapar Ingin 39 Venue Cabor Porprov Tanding di Kota Malang

Sementara itu, Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Timur, Karyadi, mengapresiasi kerja sama seluruh pemerintah daerah sehingga pemeriksaan LKPD TA 2022 berjalan dengan lancar. 

"Semua mensupport kami, memberi data kepada kami, berkomunikasi, sehingga pemeriksaan ini bisa berjalan dengan lancar. Tidak akan tercapai apabila dua hal ini tidak berjalan. Maka dari itu tema kita adalah harmoni, BPK harmoni dengan stakeholder dan seluruh entitas. Agar kami bisa lebih memberikan manfaat demi mensejahterakan masyarakat Jawa Timur," tuturnya.