Nama Erick Thohir Sebagai Cawapres Terus Melambung Karena Dinilai Potensial

Menteri BUMN Erick Thohir.
Sumber :
  • Andri Mardiansyah/VIVA.

Malang – Hasil polling The Matchmaker melambung nama Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir sebagai sosok yang paling banyak dipilih masyarakat untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Dia dinilai sebagai figur calon wakil presiden (cawapres) terkuat saat ini. 

Taman Krida Budaya Jatim Bakal Dibangun Jadi Hotel Berbintang dan Sentra Kuliner

Erick Thohir berhasil meraih poling tertinggi dengan 2081 poin dalam polling The Matchmaker. Kondisi demikian membuat peluang Erick Thohir maju pada Pilpres mendatang semakin terbuka lebar.

"Mau disimulasikan dengan Ganjar (Pranowo) mau Prabowo (Subianto) ataupun Anies (Baswedan) atau dengan yang lain, tetap beliau sebagai Cawapres,” kata Pengamat Politik Pangi Syarwi Chaniago dikutip dari VIVA.co.id Jumat, 6 Januari 2022. 

TPP ASN Pemkot Batu Terancam Tak Cair

Dia menyebut Erick Thohir menjadi figur cawapres potensial lantaran memiliki beragam keunggulan. Hasil poling menandakan bahwa Erick Thohir jadi figur cawapres yang mendongkrak tingkat keterpilihan. Bahkan Erick diianggap menjadi kunci dalam meraih kemenangan pada pemilihan mendatang. 

Di menuturkan selain figur calon presiden. Sosok Cawapres tidak kalah penting. Sebab, dampak dari salah dalam menentukan cawapres cukup mempengaruhi masyarakat dalam menentukan pilihan.

Upaya Perlindungan Anak di Kota Pasuruan Mendapat Apresiasi Tim Kunjungan UNICEF

"Dengan demikian faktor wakil menjadi kunci kalau salah ambil wakil akan bisa bunuh diri," ujar Pangi.

Diketahui hasil polling The Matchmaker merupakan akumulasi suara yang pilih secara daring pada 1 Desember 2022 - 5 Januari 2023 . Hingga sekarang ini, tercatat sudah terdapat 4.188 pengunjung ikut melakukan poling.

Halaman Selanjutnya
img_title