Bahayakan Pengguna Jalan, Ruas Jalan Bawangan Jombang Rusak Parah

Ruas jalan Kabupaten Jombang yang kondisinya rusak.
Sumber :
  • Elok Apriyanto / Jombang

Jombang, VIVA – Ruas jalan Kabupaten, yang ada di Desa Bawangan, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, kondisinya rusak parah dan berlubang.

Warga Kota Malang Serbu Kejari Berburu Bahan Pokok di Pasar Murah

Hal ini membuat para pengguna jalan yang melintasi ruas jalan poros Ploso-Kabuh ini selalu dihantui rasa was-was karena membahayakan.

"Ini sudah lama rusaknya," kata Andi, pengguna jalan yang melintasi jalan tersebut, Rabu, 19 Maret 2025.

Ada Perda dan Perbup Pengusaha Dilarang Asal-asalan Pasang Tiang FO di Jombang

Menurutnya selama ini perbaikan hanya dilakukan tambal sulam saja. Sehingga, kondisi jalan tidak pernah awet dan cepat rusak.

"Kalau musim penghujan ini jalan menjadi berlubang," ujarnya.

Tinggal Sebatang Kara, Lansia Perempuan di Jombang Ditemukan Tewas Membusuk

Warga menilai apabila terus dilakukan pembiaran, kerusakan jalan akan semakin parah. "Apabila dibiarkan kerusakan akan semakin parah," tuturnya.

Padahal, sambung Andi jalan ini menjadi alternatif warga untuk ke Kecamatan Kabuh. "Ya harapannya segera diperbaiki karena jalannya cukup ramai. Bahaya kalau tidak segera diperbaiki," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title