Polisi Masih Kejar Gangster yang Serang dan Lukai Warga Jombang
- Istimewa (elok apriyanto)
Jombang, VIVA – Hingga kini kepolisian belum berhasil menangkap gerombolan gangster bengis bersenjata tajam (bersajam) yang menyerang sejumlah warga di Kecamatan Plandaan, Kabupaten Jombang, Jawa Timur pada Minggu 19 Januari 2025, dini hari lalu.
Meski demikian, polisi saat ini masih terus melakukan penyelidikan. Polisi masih menggali keterangan dari sejumlah saksi, termasuk menyusuri rekaman CCTV yang berada di sekitar lokasi kejadian.
"Saat ini kami masih terus memburu gangster yang melakukan penganiyaan di Desa Purisemanding Plandaan. Penyelidikan tetap berjalan," kata Kapolsek Plandaan AKP Sartono Senin, 27 Januari 2025.
Polisi mengaku ada beberapa kendala yang dihadapi sehingga gerombolan gangster penyerang pengendara sepeda motor dan perusak rumah warga belum terungkap.
"Kesulitan korban ini tidak mengetahui ciri-cirinya bagaimana. Wajahnya seperti apa, kendaraan apa yang digunakan dan plat nomornya berapa juga tidak tahu," ujarnya.
Ia pun menjelaskan, dari hasil penelusuran rekaman CCTV, polisi juga belum mengantongi identitas para pelaku. Saat layar diperbesar kualitas gambar CCTV pecah sehingga menyulitkan polisi untuk mengungkap.
"Dari rekaman CCTV juga masih belum ada yang jelas. Hanya sepeda motor berjalan. Setelah di zoom juga pecah," tuturnya.