Berawal dari Penemuan Motor, Warga Jombang Temukan Mayat di Sungai Brantas
- VIVA Malang (Elok Aprianto/Jombang)
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa berdasarkan pemeriksaan sejumlah saksi di lokasi penemuan mayat itu. Diketahui bahwa sepeda motor itu terparkir sejak beberapa hari yang lalu.
"Menurut keterangan saksi, memang diketahui bahwa sepeda motor itu terparkir sejak hari Rabu 9 Oktober sore, sekitar pukul 16.00 WIB, pada saat saksi mencari rumput," kata Purwo.
Peristiwa penemuan mayat itu akhirnya dilaporkan ke Satreskrim Polres Jombang untuk pemeriksaan lebih lanjut.
"Selain kita koordinasikan dengan unit identifikasi polres Jombang dan Satreskrim Polres Jombang, kita juga berkoordinasi dengan BPBD Jombang, untuk melakukan proses evakuasi mayat," ujarnya.
Hingga sekitar pukul 15.00 WIB, jasad mister x itu kemudian dilakukan identifikasi di kamar mayat RSUD Jombang.
"Selain evakuasi mayat, kita juga amankan beberapa barang bawaan korban berupa sepeda motor, jaket dan helm," tuturnya.
Saat ditanya penyebab kematian korban, Purwo mengatakan saat ini pihaknya masih melakukan proses penyelidikan lebih lanjut.