Kenangan GM FKKPI: Eddy Rumpoko Adalah Kota Batu, Kota Batu Adalah Eddy Rumpoko
- Istimewa
Sebagai informasi, Eddy Rumpoko dilantik menjabat Wali Kota Batu pada 24 Desember 2007 silam. Selain menjabat Ketua GM FKPPI Jatim, putra sulung almarhum Brigjen TNI (Purn) Sugiyono dan Egnie Rumambe Sugiyono ini juga pernah menduduki sejumlah jabatan pada organisasi kemasyarakat dan profesi.
Diantaranya, Pimpinan Umum Harian Suara Indonesia (1985-1990); Ketua DPW Pemuda Pancasila Jatim (1990-1995); DPD REI Jatim (1996-2000), Ketua Pengda IMI Jatim (2000-2006); Kabid Alam dan Lingkungan DPP Pemuda Pancasila (2002 - sekarang), Pengurus Kadin Jatim (2004 - sekarang), Ketua PSSI Kota Batu (2010-2020), Wakil Ketua KONI Jatim (2011-2021) dan Ketua Dewan Pembina Yayasan Arema Indonesia (2011 - sekarang).
Mendiang mantan Wali Kota Batu Eddy Rumpoko dikabarkan sempat menjalani perawatan di RS dr. Kariyadi Semarang, Jawa Tengah selama dua hari sebelum meninggal dunia.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Diskominfo Kota Batu, Onny Ardiyanto. Menurutnya kabar itu diperoleh dari pihak keluarga, rencananya jenazah akan dibawa ke rumah duka Jalan Trunojoyo 33 Kota Batu sebelum dimakamkan di Taman Makam Pahlawan di Kota Batu.
"Rencananya, jenazah akan disalatkan di Masjid Brigjen Soegiyono Balai Kota Among Tani. Jujur banyak masyarakat yang kaget atas meninggalnya Eddy Rumpoko. Semoga amal ibadah beliau diterima oleh Tuhan YME," tuturnya.