Ada Perbaikan Jembatan Akses Suhat-Sudimoro Ditutup Sementara

Jalan Soekarno-Hatta menuju Sudimoro ditutup sementara
Sumber :
  • Viva Malang

Malang – Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPRPKP) Kota Malang melakukan perbaikan Jembatan Sudimoro. Imbasnya, akses dari Jalan Soekarno-Hatta menuju Sudimoro untuk sementara waktu ditutup dan dialihkan ke jalan lain. 

Aksi Brilian Ernando dan Gol Komang Bawa Indonesia U23 Menang 1-0 Atas Australia U23

Kepala Dinas DPUPRPKP Kota Malang, Dandung Julhardjanto menuturkan perbaikan jembatan dilakukan untuk meminimalisir luapan air saat intensitas hujan tinggi. Sebab, kawasan ini berkontur turun atau cekungan yang rawan tergenang air saat musim hujan tiba. 

“Rehab Jembatan Sudimoro ini bertujuan untuk menaikkan elevasi jalan dengan peningkatan ketinggian jembatan agar tetap bisa dilalui saat hujan dengan intensitas dan curah hujan tinggi,” kata Dadung, Jumat, 2 Desember 2022. 

Pj Wali Kota Malang Sebut Pipa Bocor Hingga Tanah Ambles Akibat Akumulasi Kendaraan Besar

Dadung menuturkan bahwa rehab jembatan lebih kepada normalisasi aliran air saat hujan turun. Mereka tidak bisa terlalu jauh mengintervensi drainase dan sungai karena merupakan ranah Pemprov Jatim. 

"Tergantung intensitas dan curah hujan ya, limpasan permukaan lebih dominan jika curah hujan tinggi. Sedangkan saluran drainase dan sungai tersebut kewenangan provinsi, jadi kita hanya bisa menormalisasi dulu,” ujar Dadung. 

Geliat Bisnis Dekorasi di Jombang Raup Cuan Belasan Juta Rupiah

Dandung menyebutkan penutupan jalan akan dilakukan hingga perbaikan jembatan selesai. Ditargetkan dua pekan proses perbaikan ini rampung. Sehingga akse jalan dapat kembali dibuka. 

“Kurang lebih kita harapkan pertengahan Desember perbaikan ini selesai,” tutur Dandung.