Mahasiswa UB Jadi Delegasi Jatim Dalam SSEAYP Jepang

Mahasiswa Fakultas Pertanian, UB Zulfikar Dabby Anwar
Sumber :
  • Humas UB

Malang, VIVA – Mahasiswa Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya Zulfikar Dabby Anwar menjadi delegasi Jawa Timur dalam program The Ship of Japanese and Asian Youth Program dari Cabinet Office of Jepang, pada Desember 2023 lalu. Ini adalah program Pertukaran Pemuda Antar Negara yang diinisiasi oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga. 

Abah Anton yang Pernah Ditangkap KPK Kembali Daftar di Pilwali Malang Lewat PKB

"SSEAYP ini sebenarnya diikuti oleh 10 negara ASEAN + Japan, dan tiap tahun, Indonesia mengirim 30 orang delegasi. Tapi, khusus tahun lalu, hanya 10 pemuda yang diberangkatkan karena bertepatan dengan perayaan 50 tahun ASEAN-Japan Friendship and Cooperation," kata Zulfikar pada Sabtu, 23 Maret 2024. 

Zulfikar mengikuti program ini bersama mahasiswa lainnya yang berasal dari Yogyakarta, Bali, Sulawesi Selatan, Kalimantan Timur, Jakarta, Nusa Tenggara Barat, hinga Papua. Selama 10 hari mereka ada di Jepang. 

Seorang Lansia Perempuan Ditemukan Sudah Membusuk di Kamarnya

Selama di Jepang, Zulfikar berkesempatan memaparkan tentang budaya dan berdiskusi tentang pangan. 

“Program ini diawali dengan upacara pembukaan oleh Cabinet Office of Japan, lalu ada kegiatan voluntir dimana kami, Garuda 47, menjelaskan tentang konsep prosesi pernikahan tradisional," ujarnya. 

CJH Jombang Mulai Jalani Vaksin Meningitis dan Polio

Di Jepang dia juga berkesempatan untuk menjalani lokal program di Yamanashi selama 3 hari sebelum nantinya memulai Discussion Group yang membahas isu Energy, Climate Change, dan Recycling-Oriented Society. Proses yang dilalui Zulfikar pun cukup panjang. Setelah lolos administrasi, ia harus menyelesaikan tes tulis dan wawancara. 

“Kami di wawancara terkait 5 hal, yaitu motivasi, kecakapan bahasa inggris, social project, kebudayaan, dan personal interest, lalu lanjut ke karantina," tutur mahasiswa angkatan 2021 ini.

Halaman Selanjutnya
img_title