Apresiasi Ragam Cahaya Islam, LSB Muhammadiyah Kota Batu Gelar Fiqih Budaya

Fiqih budaya.
Sumber :
  • Viva Malang/Galih Rakasiwi

Malang – Memberikan ruang seni dan budaya mulai dikedepankan oleh Muhammadiyah Kota Batu. Salah satunya melalui acara orasi Kebudayaan dengan tajuk 'Fiqih Budaya', Sabtu 3 Juni 2023 malam. 

Pilkada Jombang, Partai Gerindra Mengutamakan Kader Internal yang Maju jadi Bacabup

Acara dengan tema Apresiasi Ragam Cahaya Islam ini pun dihadiri kader muda dan warga Muhammadiyah Kota Batu, mereka nampak antusias. Pasalnya ini merupakan acara yang pertama kalinya digelar oleh Lembaga Seni Budaya (LSB) Muhammadiyah Kota Batu.

Nampak dalam acara diisi dengan pembacaan puisi yang dibawakan oleh pelajar SMP Muhammadiyah 8 Batu serta lagu yang dibawakan oleh Nurul Fitria dan Laras Nur Sekarlangit berjudul Harmoni Serdadu. Puncak acara diisi oleh Kusen atau biasa dipanggil Kiai Cepu sebagai pembicara. 

2 Pasangan Calon Independen Cawalkot dan Cawawalkot Daftar ke KPU Kota Malang

Dalam penjelasannya, tema singkat apresiasi memiliki nilai penting untuk memahami dan menerapkan fiqih kebudayaan dalam konteks Islam, dengan tujuan menciptakan penghargaan yang lebih besar terhadap keragaman budaya di dalam umat muslim.

"Nah fiqih kebudayaan dalam Islam mengacu pada pemahaman dan penyesuaian hukum Islam dengan nilai-nilai budaya setempat, dengan tetap memegang teguh prinsip-prinsip ajaran agama serta upaya untuk menjaga harmoni dan kesepahaman antara komunitas-komunitas yang berbeda," kata pria yang juga menjadi Wakil Ketua LSB PP Muhammadiyah ini.

Miniatur Data Center Jagoan Hosting Dapat Apresiasi dari NUEST Filipina

Sehingga bisa membumikan nilai-nilai Islam yang memberikan ruang kepada kaum muslimin untuk mengintegrasikan ke dalam kehidupan sehari-hari yang didasarkan pada budaya dengan memahami dan mengamalkan ajaran Islam yang relevan dengan konteks budaya lokal.

"Supaya umat muslim terutama Muhammadiyah dapat menciptakan harmoni antara identitas keagamaan dan kebudayaan mereka dengan tetap mengedepankan keadilan dan toleransi sebagai nilai-nilai penting," tuturnya.

Sementara itu, Ketua LSB Muhammadiyah Kota Batu, Akbar Mahadi mengatakan tujuan menggelar acara ini untuk mengangkat sebuah nilai budaya serta memberikan ruang seni bagi warga Muhammadiyah.

"Sehingga ke depan bisa menjadi wadah serta mendukung dakwah budaya demi merawat budaya itu sendiri. Ke depan kami akan bakal menggelar acara serupa secara berkelanjutan," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Batu, Tsalis Rifai mengatakan sangat mendukung acara ini karena bisa membangun pesan Muhammadiyah merupakan rumah besar umat Islam yang mewadahi seni, kreatifitas, dan budaya.

"Jadi bisa merubah cara pandang masyarakat yang menilai Muhammadiyah itu kaku bisa terjawab dengan acara-acara seperti ini. Nah seni dan budaya misal teater, lagu, lukis dan lainnya itu boleh asal tidak membawa keburukan atau kemusrikan," katanya.