Pulang Lihat Konser Musik Di Alun-alun Jombang, Pemuda Asal Plandaan Babak Belur

Korban saat dirawat di Puskesmas Megaluh.
Sumber :
  • Elok Apriyanto / Jombang

Pasuruan, VIVA – Pulang dari melihat konser musik dangdut yang digelar pada Minggu, 24 September 2023, malam. Seorang pemuda menjadi sasaran pengeroyokan oleh sekelompok orang yang tak dikenal.

Banyak Proyek Gedung SMPN di Jombang Tak Rampung, DPRD Pertanyakan Kinerja Konsultan Pengawas

Pemuda yang jadi korban pengeroyokan itu adalah Terrykho Fahreza Filarean (19) warga Desa Gebang Bunder, Kecamatan Plandaan Kabupaten Jombang

Ia sebelumnya sedang bersama dua orang rekannya meminum kopi di salah satu warung yang ada di Simpang 4 Tugu, di Desa Sudimoro, Kecamatan Megaluh.

Kisah Cawabup Jombang Nomor Urut 1 Di Mata Istri, Dari Aktivis Berujung Romantis

Saat asik meminum kopi, tiba-tiba datang sekelompok pemuda yang tanpa basa-basi langsung menghajar korban dan dua rekannya. Akibat peristiwa itu, korban mengalami luka pada bagian kepala. Sehingga ia melaporkan kejadian yang dialaminya ke Polsek setempat.

Kapolsek Megaluh, AKP Wawan Purwoko menjelaskan, peristiwa pemukulan yang dialami korban dan dilakukan sekelompok pemuda itu terjadi pada pukul 24.00 WIB.

Mulok Keagamaan Era Mundjidah - Sumrambah, Dinilai Mampu Bentuk Karakter Pelajar

"Tadi malam kan ada buyaran (konser musik dangdut)dari alun-alun, ke Tembelang terus dia (korban) berhenti di perempatan Sudimoro (tugu)," kata Wawan, Senin 25 September 2023.

Setelah berhenti di perempatan Sudimoro, lanjut Wawan, korban dan dua rekannya membeli minuman di warung setempat.

Halaman Selanjutnya
img_title