Pemkot Batu Gelar KWB Ramadan Festival, Ada Pertunjukan Musik hingga Percil Cs
- VIVA Malang / Galih Rakasiwi
Batu, VIVA – Pemkot Batu bakal menggelar KWB Ramadan Festival 1445 Hijriah mulai 23 Maret sampai 4 April di Pasar Induk Among Tani untuk menggeliatkan perekonomian di Kota Batu.
Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai mengatakan dalam festival tersebut akan diikuti oleh 60 stan UMKM dan berbagai hiburan lainnya. Bahkan akan ada artis nasional yang dihadirkan untuk menyedot perhatian masyarakat.
"Saya optimis nanti bakal ramai karena dimeriahkan banyak pertunjukan seperti Vinoqi Entertainment dan ditutup dengan penampilan Gildcoustic. Selain itu dalam memperingati Nuzulul Qur'an juga didatangkan tokoh komedian Cak Percil cs," katanya, Jumat 22 Maret 2024.
Pihaknya juga akan menggelar Operasi Pasar Murah Ramadan untuk menekan inflasi menjelang Idul Fitri. Saat ini pihaknya bersama OPD terkait tengah mempersiapkan sebaik mungkin pelaksanaan KWB Ramadhan Festival 2024.
"Melalui kegiatan ini saya berharap kemeriahan Ramadan dapat diikuti dan dinikmati seluruh masyarakat. Apalagi telah disiapkan 60 tenda UMKM untuk mengenalkan produknya, hiburan dan juga operasi pangan, serta Peringatan Malam Nuzulul Quran juga diselenggarakan di sana," tuturnya.