Rocky Gerung Beri Penjelasan Maksut Kalimat 'Bajingan'

Rocky Gerung di mimbar mahasiswa Undar Jombang
Sumber :
  • Elok Apriyanto / Jombang

Jombang, VIVA – Meski sempat diwarnai aksi penolakan, Rocky Gerung tetap menyampaikan beberapa materi dalam kegiatan mimbar mahasiswa di kampus Undar Jombang, pada Selasa, 1 Agustus 2023.

Tak hanya itu, Rocky yang baru-baru ini dilaporkan ke polisi oleh sekelompok orang. Rocky dianggap telah melecehkan Presiden Joko Widodo, dengan melontarkan kalimat yang tidak pantas.

Dihadapan para mahasiswa serta narasumber lainnya, Rocky menyisipkan makna kalimat bajingan, secara ilmiah.

"Di riset majalah antropologi lingkungan, namanya national geografi. Seorang periset tertarik untuk mengetahui secara etimologi dari kata bajingan," ujar Rocky di depan mahasiswa.

Lalu, Rocky menceritakan bahwa periset tersebut, menulis didalam jurnal internasional.

"Kata bajingan itu datang dari tradisi Mataram, arti harfiahnya adalah penarik gerobak, kusir gerobak sapi, sampai sekarang masih ada komunitas bajingan di Jogja," kata Rocky.

Rocky menyebut hingga sekarang masih ada komunitas bajingan di Yogyakarta. Ia mengaku pada zaman penjajahan, bajingan memiliki peran yang sangat penting.