Bina Pertiwi Tanam Alpukat Demi Jaga Lingkungan dan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

Penanaman alpukat jenis aligator di Lereng Gunung Arjuno
Sumber :
  • VIVA Malang (Galih Rakasiwi)

Dengan 2.448 pohon yang ditanam, potensi penghasilan masyarakat bisa mencapai Rp 2,5 miliar per tahun. Selain meningkatkan tutupan hijau di kawasan Arjuno, program ini diharapkan mendorong masyarakat lokal untuk terlibat aktif dalam pelestarian lingkungan.

"Kami menekankan bahwa pemberdayaan masyarakat merupakan strategi jangka panjang agar tanaman tetap terjaga. Ketika masyarakat merasakan manfaat ekonomi, mereka akan lebih termotivasi untuk merawat pohon-pohon ini,” tuturnya.

Kegiatan penanaman ini tidak hanya dihadiri oleh pihak perusahaan. Namun juga melibatkan pihak Pemdes Giripurno, Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pertanian Kota Batu serta warga hingga komunitas lokal. 

Partisipasi mereka menunjukkan adanya kesadaran kolektif tentang pentingnya menjaga kelestarian lingkungan sekaligus membantu meningkatkan perekonomian lokal

"Dengan program ESG ini, Bina Pertiwi berharap dapat menjadi inspirasi bagi pihak lain dalam melaksanakan aksi nyata pelestarian lingkungan dan pemberdayaan ekonomi," tuturnya.

Sebagai informasi, PT Bina Pertiwi adalah anak perusahaan dari PT United Tractors Tbk, yang juga bagian dari Astra Grup. Bina Pertiwi bergerak di sektor pertanian, industri, konstruksi, pertambangan, dan energi.