Aksi Tawuran pada Acara Karnaval Sound Horeg di Jombang Dipicu Balas Dendam

Aksi tawuran warga saat karnaval sound horeg.
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)

Ia pun menjelaskan bahwa pada saat kejadian, anggota tiga pilar merespon dengan cepat kejadian itu, sehingga aksi saling lempar batu, bisa segera diredam.

"Untung petugas polsek bersama 3 pilar sigap mengatasi aksi pelemparan batu tersebut dan aksi tidak melebar kemana-mana," ujarnya.

Untuk mengantisipasi agar hal ini tidak terulang, ia mengharap agar aparat Desa melalui tiga pilar bisa segera mencari solusi. Sehingga terciptanya kondusifitas wilayah yang baik di Desa Rejosopinggir.

"Kepada Kepala Desa yang nantinya bersama 3 pilar Bhabinkamtibmas Babinsa agar mencari akar permasalahannya," tuturnya.

Meski demikian, Hari mengingatkan pada para pihak yang terlibat aksi tawuran. Ia tak segan-segan akan memproses secara hukum, bila ditemukan tindak pidana dalam kejadian itu.

"Untuk korban dilakukan visum, dan apabila nanti ada indikasi pelaku maka akan ditangkap dan diproses hukum," katanya.

Sementara itu, Yoyok Supriyanto, Kepala Desa Rejosopinggir berharap kedepannya untuk masyakarat di Desa Rejosopinggir bisa hidup damai dan rukun.