Mengenal Heni Sagara Pemilik Pabrik Skincare yang Sedang Viral

Heni Sagara Pemilik pabrik Skincare yang sedang viral
Sumber :
  • Istimewa / Media Sosial

Malang, VIVA – Belakangan di media sosial viral sosok Heni Sagara yang disebut sebagai mafia skincare di Indonesia. Hal itu menjadi perbincangan dalam podcast Dokter Ricard lee dengan Dokter Oky. Pro dan kontra dari netizen pun muncul. 

Dilansir dari berbagai sumber, sosok Heni Sagara merupakan pengusaha skincare besar yang memiliki klinik di indonesia maupun mancanegara seperti Singapura, Thailand dan Malaysia.

PT Ratansha Purnama Abadi menjadi produsen berbagai skincare yang ditemui di pasaran. Adapun PT Ratansha Purnama Abadi menjalankan sistem maklon alias menjadi pihak ketiga layanan kontrak produksi dan manufaktur berbagai produk skincare dengan didukung peralatan canggih dan modern. 

Mengenal lebih jauh Heni Sagara seorang lulusan S1 Farmasi dari Sekolah Tinggi Farmasi Bandung (2010) dan Profesi Apoteker Sekolah Tinggi Farmasi Bandung (2012) dan memulai usaha sejak 10 tahun. Racikan skincarenya digunakan banyak klinik, usahanya pun terus berkembang dan maju. 

Selain itu, Heni Sagara juga memiliki beberapa brand skincare yang banyak diminati. Heni Sagara menjadi salah satu pelopor skincare lokal sampai dengan saat ini tercatat banyak seller aktif yang bergabung dengan Heni. 

Melalui sistem maklon skincare dan kosmetik, Heni menembus pasar skincare dan kosmetik Indonesia dan menjadi salah satu kompetitor kuat Dokter Oky dan Dokter Ricard Lee. Viralnya kasus ini diduga persaingan bisnis antara pemilik skincare. 

Di tengah persaingan yang semakin ketat di industri kecantikan, Heni Sagara adalah pendiri dan pemilik PT Ratansha Purnama Abadi perusahaan Maklon kosmetik & farmasi di Indonesia. Dia juga pemilik brand Thera Beauty. 

Produk ini saat ini memiliki ratusan seller di seluruh Indonesia. Dimana kebanyakan dari mereka adalah ibu rumah tangga. Heni kabarnya sendiri sering memberikan CSR kepada sellernya dan masyarakat kurang mampu hingga program edukasi tentang pentingnya kesehatan kulit.