Partai Nasdem Amankan 1 Kursi DPRD Kota Malang Dapil Lowokwaru

Dito Arief Nurakhmadi
Sumber :
  • Istimewa

Malang, VIVA Partai NasDem Kota Malang mampu meraih 1 kursi DPRD Kota Malang dari Dapil Lowokwaru. Perolehan 1 kursi Nasdem di legislatif diketahui usai Perhitungan rekapitulasi di tingkat kelurahan se Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang telah selesai. 

Di Momen Hatkitnas, Pj Wali Kota Malang : Kita Dukung Indonesia Emas

Hasil Rekapitulasi tingkat PPK sudah diplenokan pada Selasa, 27 Februari 2023 dini hari. Dapil Kecamatan Lowokwaru sendiri memiliki jatah 9 kursi DPRD. 

Dimana 9 kursi itu berhasil diraih oleh 6 partai. Dengan rincian, Partai Gerindra 2 kursi, PKS 2 kursi, PDI Perjuangan 2 kursi, PKB 1 kursi, Partai Golkar 1 kursi dan Partai Nasdem 1 kursi. 

Dukung Pelajaran Bahasa Jawa, Pemkot Batu Luncurkan Buku

Partai Gerindra menjadi pemenang di Dapil Lowokwaru dengan memperoleh 20.649 suara, disusul oleh PKS dengan 17.472 suara, diurutan ketiga ada PDIP dengan 17.223 suara, keempat PKB 13.806 suara, kelima Golkar 9.298 suara, dan terakhir Nasdem dengan 5.863 suara. 

Caleg Nomor urut 1 Partai Nasdem, Dito Arief Nurakhmadi berhak lolos menjadi legislator Kota Malang. Perolehan suara pribadinya mencapai 3.343 suara hampir separuh lebih suara Partai Nasdem di Lowokwaru yang memperoleh 5.863 suara.

Indonesia Bakal Jadi Tuan Rumah APAC DNS Forum 2024

Pada Pemilu 2019 Partai Nasdem sempat kehilangan kursinya yang diperoleh pada Pemilu 2014. Pada Pemilu 2024 NasDem akhirnya berhasil merebut kembali kursinya yang hilang tersebut. 

"Saya bersyukur atas hasil ini," kata Dito, Kamis, 29 Februari 2024. 

Mantan anggota DPRD Kota Malang periode 2014-2019 (PAW) ini mensyukuri perolehan suaranya yang naik signifikan dibanding Pemilu 2019 lalu. Pada Pemilu 2019 Dito meraih 2.225 suara dan pada Pemilu 2024 naik menjadi 3.343 suara. 

Pada pemilu 2024 ini, Partai Nasdem Kota Malang berhasil mendapatkan 3 kursi yang diperolehnya di 3 Dapil di Kota Malang, yaitu di Dapil Sukun atas nama Suyadi, Dapil Blimbing atas nama M Dwicky dan Dapil Lowokwaru atas nama Dito Arief Nurakhmadi.