Pemuda Pancasila Kota Batu Pastikan Dukung La Nyalla Sebagai Anggota DPD RI, Ini Alasannya

Dukungan dari anggota MPC PP Kota Batu untuk Lanyalla Mattalitti
Sumber :
  • VIVA Malang/Galih Rakasiwi

Hal itulah yang membuat ribuan anggota MPC Pemuda Pancasila Kota Batu memastikan tetap memilih La Nyalla sebagai anggota DPD RI periode 2024-2029 dari Daerah Pemilihan Jawa Timur dengan nomor urut 2 calon anggota DPD RI.

The Beauty of Shinning Batu, Ajang Promosi Kota Batu Tingkat Nasional

"Visi misi Bapak La Nyalla cukup revolusioner, salah satunya peningkatan SDM menuju Indonesia Kompeten. Hal itu tentu harus didukung agar masyarakat kita bisa bersaing di era sekarang maupun era mendatang," kata Sekretaris MPC Pemuda Pancasila Kota Batu, Maskur Heriono, Selasa, 16 Januari 2024.

Maskur pun mengajak kepada para kader MPC PP Kota Batu yang berjumlah kurang lebih 2.000 orang untuk memilih La Nyalla sebagai anggota DPD perwakilan Jatim.

Bawaslu Kota Batu Buka Pendaftaran Panwaslu Tingkat Kelurahan/Desa

"Tidak hanya anggota PP Kota Batu, masyarakat juga bisa melihat dan merasakan visi misi beliau saat ini," tuturnya.

Pada kesempatan itu, dia juga memberikan arahan dukungan kepada La Nyalla dengan cara mengunggah foto dukungan pada kotak yang tersedia melalui link kemudian download kembali. Link: https://twb.nz/sayamemilihlanyalla

Pos Indonesia dan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Malang Kerjasama Pelayanan Pengiriman Paspor

Untuk diketahui, La Nyalla Mahmud Mattalitti adalah Ketua DPD RI untuk masa jabatan 2019-2024. Sebelumnya, La Nyalla ditetapkan sebagai Ketua DPD melalui mekanisme voting yang dilakukan 134 anggota DPD yang hadir.

Dalam voting tersebut, diketahui bahwa La Nyalla mendapatkan 47 suara mengalahkan tiga pesaingnya, yakni Nono Sampono dengan 40 suara, Mahyudin 28 suara, dan Sultan Bachtiar 18 suara.

Halaman Selanjutnya
img_title