LDII Kota Batu Siap Sukseskan Rakernas 2023

Saat zoom meeting yang digelar DPD LDII Kota Batu.
Sumber :
  • Viva Malang/Galih Rakasiwi

"Isi program itu antara lain kebangsaan, keagamaan, pendidikan umum, kesehatan, ketahanan pangan, pelestarian lingkungan, ekonomi syariah, teknologi digital, dan energi baru terbarukan. Kesemuanya bermuara pada pembentukan SDM profesional religius dan kemajuan bangsa," tuturnya.

Mengenal Program Citasama Untuk Pelestarian Hutan Gunung Arjuno

Pihaknya pun berkomitmen menyiapkan SDM untuk menyambut Indonesia Emas 2045, sesuai tema Rakernas 'Mewujudkan SDM Profesional Religius Dalam Bingkai NKRI Untuk Indonesia Emas 2045'.

"Paling penting yaitu mengawal agar Pemilu 2024 nanti berjalan dengan lancar, aman, tertib, dan damai. Karena Allah menganugerahi kita bisa bersatu, bersaudara, dan memiliki solidaritas yang tinggi sebagai bangsa. Anugerah ini bisa saja hilang, bila bangsa Indonesia tidak merawatnya. Nah ini tugas kita semua," tuturnya.

Perolehan Kursi DPRD Merosot, Gus Irsyad Mudur Dari Ketua PKB Pasuruan

Perlu diketahui dalam zoom meeting tersebut dihadiri oleh 200 anggota DPD LDII Kota Batu serta organisasi Islam lain di Kota Batu seperti MUI, PCNU, Muhammadiyah, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan perwakilan dari Pemkot Batu.