Mandiri Ekonomi, Warga Kedungkandang Kota Malang Siapkan Pasar Ikan Ah

Warga Kedungkandang Kota Malang Siapkan Pasar Ikan Ahad Pagi
Sumber :
  • malangkota.go.id

Malang – Dalam rangka meningkatkan pendapatan, warga Kecamatan Kedungkandang menghadirkan Pasar Ikan Ahad Pagi di Gang 6, Kelurahan Buring, Kota Malang.

Dua Pemain Arema FC Women Ikut TC Timnas Indonesia Wanita U17 di Bali

Penggagas Pasar Ikan Ahad Pagi, Muhammad Bahrul Ulum mengatakan, bahwa Pasar Ikan Ahad Pagi di Gang 6 Kelurahan Buring akan dimulai pada Minggu 28 Agustus 2022. Meski baru pertama dimulai antusiasme warga untuk ikut Pasar Ikan Ahad Pagi sangat luar biasa.

“Animo masyarakat di sini untuk tampil di Pasar Ikan Ahad Pagi sangat luar biasa. Saat ini sudah ada 60 peserta mendaftar untuk mengikuti kegiatan yang akan dilakukan pada Minggu nanti (28/8),” kata Ulum.

Wujudkan Emansipasi Wanita, Ada Penampakan Baru pada Pelayanan SIM Satlantas Polres Jombang

Ulum menambahkan, selain bisa mendapatkan ikan hias, ikan olahan, maupun ikan segar di Pasar Ikan Ahad Pagi para peserta juga bisa menikmati berbagai kuliner menarik produk warga Kelurahan Buring. 

Mulai dari kuliner yang berbasis ikan, kuliner anak-anak, maupun kuliner untuk generasi milenial akan dihadirkan.

Polres Malang Bongkar Praktik Industri Rumahan Sabu di Jatim

“Pasar Ikan Ahad Pagi juga kami maksudkan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia,” kata Ulum.

Ia menambahkan dengan adanya pasar ikan ini, diharapkan juga memperluas pasar pembudidaya ikan di Kedungkandang. Selama ini di Kedungkandang banyak warga yang bergelut dengan usaha budidaya ikan dan pengolahannya.

Halaman Selanjutnya
img_title