Kini Kota Batu Miliki Tempat Arsip yang Aman dan Megah

Peresmian perluasan depo arsip Kota Batu
Sumber :
  • Viva Malang/Galih Rakasiwi

"Gedung yang baru ini akan difokuskan untuk sarana penyimpanan arsip inaktif maupun statis. Sedangkan ruang administrasi, pengelolaan dan layanan arsip serta diorama kita memanfaatkan gedung yang lama," katanya. 

Pengelolaan Modal Miliaran Tak Jelas, PT BWR Segera Dibubarkan

Depo Arsip Kota Batu saat ini menyimpan dua jenis arsip, yakni arsip statis dan arsip inaktif. Untuk arsip statis, terdiri dari arsip tekstual sejumlah 167.280 berkas, arsip foto 5.617 lembar, arsip kartografi 112 berkas, arsip mini DVD 568 keping dan arsip wawancara bersejarah lisan 2 video. 

"Arsip tersebut hasil penyerahan dari 18 OPD, 2 arsip organisasi Politik, organisasi masih, 1 perusahaan swasta, dan 2 arsip perseorangan," tuturnya.

KPU Kota Batu Ajak Media Lawan Berita Hoax Jelang Pilkada 2024

Untuk arsip inaktif, terdiri dari Arsip Tekstual sejumlah 835.762 berkas, dan Arsip Kartografi ada 56 berkas. Arsip inaktif tersebut merupakan pemindahan arsip dari 16 OPD.

"Dengan adanya perluasan gedung depo arsip ini, semua SKPD bisa memanfaatkan dan menyimpan arsipnya yang sudah diolah di depo," tuturnya.

1.522 Warga Jombang Ikuti Tes CAT Calon Anggota PPS Pilkada 2024