Kotak Langsung Minta Maaf ke Pasien Usai Konser di RSUD Bangil Pasuruan

Konser Kotak di RSUD Bangil, Kabupaten Pasuruan
Sumber :
  • Mochamad Rois / Pasuruan

Pasuruan, VIVA – Band Kotak meminta maaf atas kegaduhan pasca konser di area RSUD Bangil, Kabupaten Pasuruan. Kotak manggung diacara itu karena diundang dalam peresmian Gedung Rawat Jalan dan Launching Logo Baru RSUD Bangil, di area dalam RSUD milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan, pada Rabu, 2 Agustus 2023 malam kemarin.

Antusiasnya Ratusan Anak Ikut Lomba Menggambar dan Berhitung PPLIPI Pasuruan

Melalui akun instagram official kotakband mereka meminta maaf atas konser yang dilakukan di area RSUD Bangil, Pasuruan. Band yang digawangi oleh Tantri ini bahkan mendatangi langsung ke kamar sejumlah pasien di RSUD Bangil Pasuruan. 

"Jadi permohonan maaf ini lahir dari niat murni kita atas pertimbangan kemanusiaan. Jika ada pihak yang kurang nyaman dan tidak berkenan kami mohon maaf yang sebesar-besarnya, meskipun sekali lagi itu bukan tanggungjawab kami, tapi atas dasar rasa empati yang tinggi kami seluruh team Kotak memohon maaf," tulis postingan akun official kotakband. 

Wabup Malang Didik Gatot Subroto Ambil Formulir ke DPC PDIP Batu, Besok Kris Dayanti

Dalam postingan tersebut manajemen Kotak juga bercerita bahwa personel band Kotak sempat kaget saat mendengar kabar bahwa mereka akan manggung di halaman parkir RSUD Bangil, Pasuruan. 

Saat itu mereka sempat tidak yakin. Namun pihak penyelenggara menjamin bahwa segalanya sangat aman dan kondusif. Karena pasien terkondisi dan telah dipindah ke gedung lain.

Buka Program ESG, ISA Dukung Universitas Sanata Dharma dan Interlink

Meski telah diyakinkan, tim manajemen band Kotak sesampainya di lokasi acara berusaha mengkroscek berkali-kali. Dan lagi-lagi, panitia pun kembali meyakinkan jika pasien telah dipindahkan ke ruang kedap suara.

Para personel band Kotak akhirnya tampil sesuai kontrak profesional. Mereka bahkan sempat meminta kru sound system untuk menurunkan volume suara, agar tidak dimaksimalkan dengan sesuai kapasitas yang telah disediakan.

Halaman Selanjutnya
img_title