Jokowi Optomis Leg Kedua Indonesia Menang Atas Vietnam
Sabtu, 7 Januari 2023 - 09:22 WIB
Sumber :
- Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden
Sejak babak pertama dimulai, Indonesia bermain apik dan mampu menyerang pertahanan Vietnam. Beberapa peluang juga muncul seperti tendangan Yakob Sayuri di menit ke-28 yang masih menyamping di sisi kiri gawang Vietnam.
Sementara pada babak kedua, peluang untuk mencetak gol datang pada menit ke-82 dari Pratama Arhan. Namun, tendangan Arhan masih jauh melambung di atas gawang Vietnam dan pertandingan berakhir dengan skor 0-0.
Indonesia akan ganti menghadapi tuan rumah Vietnam, Senin 9 Januari 2023. Duel digelar di My Dinh National Stadium.