Ditangkap Polisi, Wahyu Kenzo Sudah Tidak Eksis di Instagram Sejak Akhir 2021
- Instagram @wahyukenzo88
Malang – Crazy Rich Surabaya, Wahyu Kenzo ditangkap oleh Polresta Malang Kota atas kasus robot trading auto trade gold (ATG). Dari penelusuran akun instagram dengan nama @wahyukenzo88 dia tidak lagi aktif memposting sejak 22 Desember 2021.
Di sejumlah unggahan akun instagram, Wahyu Kenzo dikenal dekat dengan sejumlah pejabat atau tokoh tanah air. Salah satunya adalah Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo. Bahkan di postingan terakhirnya terdapat video ucapan selamat ulang tahun pada Wahyu Kenzo oleh Bambang Soesatyo. Setelah itu tidak ada unggahan terbaru di akun pribadi Wahyu Kenzo.
Wahyu Kenzo sendiri tersandung dugaan penipuan robot trading Auto Trade Gold (ATG) yang dikelola PT. Pansaky Berdikari Bersama.
Kapolresta Malang Kota Komisaris Besar Polisi Budi Hermanto membenarkan kabar itu. WK saat ini sudah ditangkap dan ditahan di Mapolresta Malang Kota.
"Benar bahwa WK sudah diamankan dan ditahan di Polresta dalam perkara robot trading ATG," kata perwira yang akrab disapa Buher ini, Selasa, 7 Maret 2023.
Polresta Malang Kota tidak menjelaskan lebih rinci terkait pengungkapan kasus ini. Sebab, kasus ini akan dirilis langsung oleh Kapolda Jawa Timur Irjen Toni Harmanto di Mapolda Jatim pada Rabu, 8 Maret 2023 besok.
"Menunggu besok (detail pengungkapan) akan di rilis Kapolda," ujarnya.
Diduga korban dari penipuan Wahyu Kenzo sebanyak 141 investor dengan kerugian mencapai Rp15 miliar lebih. Sebelumnya, kasus ini juga sudah dilaporkan ke Bareskrim Mabes Polri pada tahun lalu. Kini Wahyu Kenzo sudah diamankan oleh Polresta Malang Kota.
Wahyu Kenzo memiliki nama Dinar Wahyu Saptian Dyfrig. Dia juga dikenal sebagai CEO Pansaka.id sebuah perusahaan direct selling kecantikan dan kesehatan. Namanya mulai ramai ketika perusahaanya yakni Pansaka menjadi sponsor salah satu klub sepak bola Liga 1.