Inspiratif, Sosok Arief Arthagroup Pengusaha Property yang Dermawan

Arief Wicaksana atau dikenal sebagai Arief Arthagroup
Sumber :
  • Istimewa

Malang – H Dewangga Arief Wicaksana  atau dikenal sebagai Arief Arthagroup adalah pendiri sekaligus owner dari Artha Group. Sosoknya tidak hanya dikenal sebagai pimpinan yang berwibawa, namun juga terkenal sebagai pimpinan yang dermawan. 

Sektor Pendidikan Pondasi Tumbuhkan Budaya Anti Korupsi

Belakangan ini viral di media sosial. Pengusaha properti ini sering berbagi rezeki lewat media sosial. Salah satunya sepanjang bulan Ramadhan kemarin dia 30 hari penuh berbagi rezeki secara live di media sosial. Sejak saat itu, banyak warganet memuji kedermawananya. Banyak dari mereka yang ingin memiliki bos sepertinya. 

"Saya selalu memberikan teladan tenaga, pemikiran, bahkan jiwa untuk kesuksesan Artha Group. Mulai dari karyawan di lapangan, karyawan di kantor, maupun warga sekitar," kata Arief, Sabtu, 10 Juni 2023. 

Viral, Sumur Pamsimas di Jombang Keluarkan Api

Arief sendiri lahir pada 27 Desember 1981 di Sleman, Jawa Tengah. Dia sejak kecil sudah terlihat berbakat dibidang bisnis, sejak kecil dia senang sekali dengan berdagang. Waktu itu beliau berdagang ikan cupang. Hal ini berawal dari hobi yang dia miliki untuk menghasilkan sesuatu yang bisa menghasilkan keuntungan. 

Saat pasar penjualan ikan cupang mulai menurun, Arief mencoba menggeluti bisnis Ban Mobil. Dia menjadi sales penjualan sendiri. Arief juga dikenal sebagai sosok pemuda yang pintar mengambil celah pangsa pasar yang sedang trend dimasanya. 

Kota Pasuruan Raih Predikat Kota Informatif Terbaik ke-7 di Jawa Timur

Seperti saat kuliah dia juga merambah bisnisnya di jual beli handphone dan menjadi agen pulsa kecil-kecilan diwaktu itu. Hal ini digeluti hanya untuk menambah uang jajan dan kebutuhan sewaktu kuliah. Sebab, dia berasal dari keluarga yang berada, namun tidak mau hanya mendapatkan uang jajan dari orangtuanya, karena dia bangga bisa menghasilkan uang sendiri dari usahanya sehingga terkenal sebagai sosok yang tidak pantang menyerah dalam usahanya dikalangan teman-temannya. 

Setelah menikah, barulah dia merambah didunia property. Sebagai ajang percobaan, dia membangun tiga unit kios yang kemudian kios tersebut di kontrakkan untuk mendapatkan tambahan keuntungan. Setelah dirasa lebih menguntungkan, Arief memperbesar usahanya tersebut dengan membeli sebidang tanah untuk beliau kaplingkan menjadi beberapa unit rumah siap bangun.

Halaman Selanjutnya
img_title