Sumrambah Kunjungi IKM di Jombang yang Tembus Pasar Eropa

Cawabup Sumrambah saat ada di pengrajin kuningan
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)

"Ya turun temurun. Alhamdulillah sudah beberapa kali kirim (ekspor) ke luar negeri, seperti ke Belanda," ujarnya.

Kholifah bersama suaminya yang kini berusia 68 tahun mengucapkan terima kasih atas kunjungan Sumrambah dan ia mengharap nantinya pasangan nomor 01 menang di Pilkada Jombang. 

"Doa kami semoga terpilih pada Pilbup Jombang," tuturnya.

Sementara itu, Sumrambah mengatakan kerajinan cor kuningan masih menjadi idola dan bersaing dengan kerajinan lainnya. Dia berpesan agar tetap pertahankan karya asli daerah.

Tak hanya itu, ia memastikan, bersama cabup Mundijdah Wahab akan terus mendukung pengembangan IKM UMKM Jombang, di antaranya dengan menggenjot promosi produk lokal.

"Upaya-upaya itu sudah dilakukan sejak kita menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Jombang. Upaya ini sudah berjalan baik namun masih perlu penyempurnaan-penyempurnaan," katanya.

"Kemarin yang sudah kami lakukan, ada Bulaga (Bupati Melayani Warga). Selain itu promosi di luar daerah juga kita lakukan untuk mempromosikan produk Jombang," ujarnya.