Evaluasi Kinerja Triwulan II, Pj Wali Kota Batu Komitmen Terus Berbenah Demi Pelayanan

Saat PjWali Kota Batu paparkan kinerja triwulan II
Sumber :
  • VIVA Malang - (Galih Rakasiwi)

Upaya yang dilakukan antara lain : penyaluran beras kepada 1.762 KK atau sebanyak 35.240 kg, fasilitasi bantuan pangan kepada 9.129 KK atau sebesar 547.740 kg dan pelayanan kesehatan : Jamkesmas dengan cakupan kepesertaan mencapai 88.488 jiwa, UHC per juni 2024 sebesar 101,35 % meningkat 0,02 dibanding Triwulan I. Juga realisasi bantuan transportasi kepada 978 penerima yaitu tukang ojek total sebesar Rp 586,800 juta dan program angkutan sekolah gratis sebesar Rp 142,156 juta, sehingga ekonomi masyarakat semakin tangguh dan mendukung penurunan angka kemiskinan.

Penurunan angka pengangguran dilakukan antara lain dengan program padat karya, pekerjaan infrastruktur termasuk di desa, serta pelatihan dan lowongan kerja untuk siswa SMK sehingga mudah mendapatkan kerja.

Capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) juga mengalami kenaikan dibanding bulan yang sama di tahun lalu. Realisasi PAD Triwulan II yang berasal dari Pajak Daerah sebesar 43,71%, Retribusi Daerah sebesar 13,53%, Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang dipisahkan 58,92% dan Lain-lain PAD yang sah sebesar 51,14%.

Pada Triwulan III Pemerintah Kota Batu akan melaksanakan Program Unggulan, yaitu Prioritas 1 : penguatan kerja birokrasi dan tata kelola pemerintahan serta penerapan nilai-nilai ASN Berakhlak.

Prioritas 2 : penanganan inflasi, stunting, kemiskinan dan fasilitasi kesiapan daerah dalam Pilkada 2024.

Prioritas 3 : 1 agency 1 inovasi, 1 OPD 1 inovasi, 1 Eselon III 1 inovasi dan penyelarasan pembangunan yang didukung tim ahli / pakar akademisi.

Prioritas 4 : pembenahan sarana dan prasarana publik, keindahan dan kebersihan kota, penyelesaian terpadu sampah perkotaan dan pemulihan ekonomi daerah melalui promosi pariwisata dan penguatan P3DN.