Kondisi Korban Selamat Laka Maut di Jombang Sudah Membaik, Ini Kata Dokter
- Elok Apriyanto / Jombang
Sedangkan untuk korban selamat lainnya, atas nama Arimbi, sudah pulang sejak tanggal 4 Agustus 2023, kemarin.
"Dan dengan jadwal dikontrol ke psikiattri pada Minggu depan," tuturnya.
Saat ditanya apakah kondisi psikologis Arimbi sudah memungkinkan untuk diajak berkomunikasi. Ia mengaku kondisinya psikologis Arimbi sudah baik.
"Saat dikonsulkan ke dokter psikiatri kondisinya baik ya. Tapi tetap butuh pendampingan keluarga, pendampingan psikiatri, untuk itu dijadwalkan kontrol," katanya.
Sedangkan untuk kondisi kesehatan Fikry sudah membaik, setelah dilakukan tindakan operasi pada bagian kepalanya.
"Kondisinya lebih baik, daripada awal. Karena sudah dilakukan operasi untuk mengeluarkan pendarahan di kepalanya. Cuman belum sepenuhnya bisa diajak bicara," ujarnya.
Meski demikian, pihaknya mengaku Fikry masih perlu untuk dilakukan pendampingan secara medis. Lantaran, perkembangan gegar otak di kepalanya masih sangat tidak pasti.