Angin Puting Beliung Landa Kota Batu, Dua Rumah dan Sekolah Rusak

Atap rumah warga disapu angin puting beliung
Sumber :
  • BPBD Kota Batu

Malang – Angin kencang disertai hujan intensitas tinggi melanda Kota Batu, Jawa Timur pada sekitar pukul 11.30 WIB, Jumat (28/4/2023). Akibatnya, dua atap rumah warga hingga bangunan sekolah rusak.

Berdasarkan keterangan dari BPBD Kota Batu, kerusakan itu terjadi di 3 titik yang semuanya berada di wilayah Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Kepala BPBD Kota Batu Agung Sedayu menuturkan titik kerusakan pertama terjadi di rumah warga milik Imam Muhlis di Jalan Semeru Gang RT 2 RW 3. Atap rumahnya dengan dimensi 5x6 meter terangkat keseluruhan akibat angin kencang.

''Tidak sampai ada korban jiwa karena waktu itu penghuni langsung keluar rumah. Saat ini, penghuni kami rekomendasikan untuk mengungsi sementara,'' kata Agung dikutip dari keterangan tertulisnya.

Pihak BPBD telah memberikan bantuan terpal dan berkoordinasi dengan dinas terkait untuk segera melakukan bantuan perbaikan.

Atap rumah warga disapu angin puting beliung

Photo :
  • BPBD Kota Batu

Kerusakan serupa juga terjadi pada rumah warga di Jalan Bejo Nomor 13 RT 9 RW 11 Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu dengan dimensi kerusakan mencapai lebar 3 meter dan panjang 4 meter.

Tak hanya itu, kerusakan pada bagian atap juga terjadi pada bangunan sekolah MTS Hasyim Asyari yang berada di Jalan Semeru Gang 2 RT 3 RW 7 Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu. 

Menurut Agung, dimensi kerusakan pada atap sekolah mencapai 11 meter serta membuat lubang pada asbes dengan dimensi sekitar lebar 4 meter dan panjang 6 meter.

''Beruntung tidak ada korban jiwa karena tidak ada aktivitas sekolah dalam rangka momen libur Idul Fitri,'' katanya.