Ditinggal Salat Tarawih 30 Menit, Rumah Warga Jombang Diobok-obok Maling

Rumah korban kemalingan di Jombang.
Sumber :
  • Elok Apriyanto/Jombang

Jombang, VIVA – Ditinggal salat tarawih selama 30 menit di mushola, rumah milik warga Desa Janti, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, diobok-obok maling.

Akibat peristiwa itu, Ahmad Baihaqi (44 tahun) mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah, usai barang berharga, uang dan surat-surat kendaraan digondol maling.

Baihaqi menjelaskan, pada hari Senin 3 Maret 2025, sekitar pukul 19.30 WIB, ia bersama keluarga salat tarawih di mushola kampung.

Setelah pulang tarawih, istrinya mendapati kondisi rumah yang acak-acakan. Dan semua barang berharga di almari kamarnya sudah raib.

"Sekitar jam setengah delapan, saya kan terawih sama keluarga. Salat Isyak di rumah, salat tarawihnya di mushola, sekitar 30 menit an, setelah saya pulang, saya duduk di sini, terus anak saya teriak maling-maling, terus saya lari ke belakang," katanya, Selasa 4 Maret 2025.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa maling bisa dengan leluasa membawa kabur barang berharga miliknya, usai berhasil membobol pintu belakang rumah.

"Ya rumah kan dalam keadaan kosong, semua terawih. Pintu belakang terkunci, dan sebelum terawih saya cek. Tapi ya dirusak pintu bagian belakang," ujarnya.