Kunjungi Pasar Citra Niaga, Cak Imin Bagi-bagi Es Dawet dan Sate ke Masyarakat Jombang
- VIVA Malang/Elok Apriyanto
Jombang, VIVA – Calon wakil presiden (cawapres) dari pasangan calon (paslon) nomor urut satu, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, mengunjungi Pasar Citra Niaga di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, pada Sabtu 6 Januari 2024.
Dalam kunjungannya ke Pasar Citra Niaga ini, Cak Imin didampingi oleh istrinya Rini Murtadho serta cucunya yang bernama Nara. Setibanya di pasar, Cak Imin menyapa pedagang maupun masyarakat yang ada di dalam pasar.
Setelah itu, Cak Imin memborong 200 porsi es dawet dan 200 porsi sate beserta nasi putih untuk dibagikan secara gratis kepada masyarakat yang saat itu sedang beraktivitas di sekitar pasar tradisional tersebut.
Usai membagikan es dawet dan sate, Cak Imin menjelaskan bahwa tujuan kedatangannya ke Pasar Citra Niaga tersebut untuk menyapa serta berbagi kepada masyarakat Jombang.
"Alhamdulilah, ternyata semua masih saudara, masih kawan, sehingga meriah. Hari ini, saya mengunjungi Pasar Citra Niaga untuk menyapa dan berbagi dengan masyarakat. Saya dibimbing oleh cucu saya, namanya Nara," ujarnya.
Cak Imin mengungkapkan bahwa kegiatan berbagi kepada masyarakat tersebut merupakan inisiatif dari Nara. Dimana, kata dia, kegiatan berbagi ini juga rutin dilakukan oleh cucunya tersebut.
"Ini tradisi yang baik, kita harus dukung Nara, kita harus dukung saling berbagi, kita harus dukung gotong royong. Ini cara solidaritas, berbagi dan saling menyenangkan," tuturnya.