Kunci Kemenangan Persib atas Arema FC

Pelatih Persib Luis Milla
Sumber :
  • Viva Malang

Malang – Pelatih Persib Bandung Luis Milla membuktikan kapasitasnya sebagai pelatih kelas atas. Dia mampu membalikan kedudukan sekaligus membawa Maung Bandung menang 2-1 atas Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Minggu, 11 September 2022. 

Satu Jiwa Beragam Karya Bersama Mebiso Dapat Apresiasi dari Taiwan

Kunci kemenangan di laga ini adalah kecerdikan dia dalam membaca situasi pertandingan. Dia melihat strategi awal yang dia rancang tidak berkembang. Lalu, Milla mencoba strategi keduanya hasilnya Persib menang. 

"Di babak pertama Arema dominan dan sangat kuat di tengah dan gelandang. Di babak pertama kita mencoba memaksimalakn kedua sayap dengan umpan penetrasi ke depan langsung ke Febri Hariyadi. Saat mendapat bola dan coba dribiling tapi tidak berjalan," kata Luis Milla usai laga. 

Kembangkan Agro Pangan, Kadin Batu Jajaki Investasi dengan Perusahaan Belanda

"Akhirnya Febri saya ganti dengan memasukan Beckham dia bisa memainkan penguasaan bola. Dia juga mampu mendelay permainan hingga mendapat peluang dan mencetak gol," tambahnya. 

Pelatih asal Spanyol itu menganggap,  kunci kemenangan ini karena pergantian cemerlang. Ada beberapa catatan yang harus diperbaiki. Sehingga dia langsung menarik Febri dan memasukan Beckham. 

Ini Sosok Calon Wali Kota Malang yang Dicari PKB Untuk Pilwali 2024

"Ada beberapa hal kenapa Beckham di mainkan Arema punya gelandang yang kuat kita mencoba memaksimalkan umpan sayap dan tidak berjalan. Saya ingin lebih banyak penguasaan bola dan tidak lagi memainkan bola langsung ke depan. Saat Beckham main penguasaan bola lebih bagus," ujar Luis Milla.