Pamsimas Tahun 2022 di Sumbermulyo Jombang Mangkrak, Dewan Dorong APH Turun Tangan
- Elok Apriyanto/Jombang
Ia pun menegaskan, berdasarkan informasi yang didapat dibangunnya proyek Pamsimas di desa tersebut lantaran banyak industri tahu. Sehingga banyak sumur warga yang tercemar.
"Akan tetapi kondisi di lapangan malah mangkrak. Itu sama saja muspro," kata Mas'ud.
Untuk itu, ia juga meminta dinas terkait dalam hal ini dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim) tidak tinggal diam. Pihaknya juga harus melakukan koordinasi dengan Kementerian PUPR terkait tidak berjalannya proyek tersebut.
"Dinas juga harus melakukan komunikasi dengan kementerian. Terkait mangkraknya proyek ini," ujarnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) tahun 2022, dari Kementerian PUPR di Desa Sumbermulyo, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang, mangkrak.
Proyek program Kementerian PUPR untuk meningkatkan akses air bersih dan sanitasi layak bagi masyarakat yang menelan anggaran 300 juta rupiah itu mangkrak, karena sambungan rumah (SR) sebanyak 102 sambungan hanya terpasang 6.
Kepala Desa (Kades) Sumbermulyo, Fuad membenarkan bila Pamsimas tahun 2022 dari Kementerian tak bisa berfungsi lantaran SR ke rumah warga belum terpasang sejak proyek berjalan hingga kini di tahun 2024.