Stok Elpiji 3 Kilogram di Jombang Mulai Langka

Stok tabung gas elpiji 3 kilogram di Jombang langka
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Aprianto/Jombang)

Ia menjelaskan banyaknya permintaan tabung gas elpiji 3 kilogram ini diduga berkaitan dengan adanya musim kemarau. Karena para petani yang ingin mengairi sawahnya, kebanyakan menggunakan tabung gas elpiji sebagai bahan bakar mesin dieselnya.

"Pengaruhnya ya sejak musim kemarau ini kebutuhan petani dari sawah itu pak. Soalnya tabung elpiji untuk pompa air di sawah," tuturnya.

Lebih lanjut, ia mengaku bahwa saat ini pihak distributor juga sedang melakukan pengurangan suplai. Sehingga stok di tingkat pangkalan sangat berkurang.

"Pengurangan stok iya juga memang sekitar 10 persen pengurangannya. Biasanya dikirim setiap hari, sekarang 3 kali seminggu. Setiap pengiriman dapat 100 tabung, jadi kalau tiga kali dalam seminggu ya sekitar 300 sampai 350 tabung," katanya.